Tangerang Selatan

12 Tahun Kota Tangsel, Abdul Rojak: Telah Banyak Kemajuan dan Meraih Berbagai Prestasi

Kota Tangerang Selatan lahir pada tanggal 26 November 20108 berdasarkan UU No 51 Tahun 2008. Maka, setiap tanggal 26 November dirayakan sebagai Hari jadi atau HUT Kota Tangerang Selatan. Pada tahun 2020 ini Kota Tangerang Selatan memperingati HUT-nya yang ke-12.

Dalam rangka memperingati HUT yang ke-12, DPRD Kota Tangerang Selatan mengadakan Rapat Paripurna di gedung DPRD Tangsel, Kamis (26/11/2020). Turut hadir dalam rapat tersebut, Ketua DPRD Tangsel Abdul Rosyid, Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany, Tokoh Masyarakat Tangsel KH Zarkasih Nur dan Margiono, Kepala Kantor Kemenag Tangsel Abdul Rojak, Forkopimda Tangsel, Anggota DPRD Tangsel, dan tamu undangan.

Dalam Rapat Paripurna DPRD Tangsel ini dibacakan tentang sejarah berdirinya Kota Tangerang Selatan yang disampaikan oleh Rasud Syakir, mulai dari geograris, topografi, geologi, dan sejarah hingga lahirnya Kota Tangerang Selatan.

Kepala Kantor Kemenag Tangsel, Abdul Rojak, yang hadir sekaligus memimpin Doa dalam Rapat Paripurna DPRD Tangsel mengatakan bahwa Kota Tangerang Selatan di usianya yang ke 12 tahun telah banyak mengalami kemajuan dan prestasi.

Advertisement

“Prestasi tersebut meliputi pembangunan yang telah dicapai, pelayanan di bidang pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur. Semoga ke depan Kota Tangerang Selatan semakin maju, tangguh bertumbuh, sehat dan kuat,” tegasnya.

Menurutnya, Kota Tangsel mengalami banyak kemajuan dan meraih berbagai prestasi.

“Ini tentunya berkat kerjasama semua pihak dan kolaborasi dari semua elemen yang ada di Kota Tangerang Selatan,” tuturnya.

Acara rapat Paripurna dimulai dengan pembukaan, pembacaan ayat Suci Alquran, pembacaan Doa, pembacaan Sejarah Tangsel, sambutan tokoh masyarakat Tangsel oleh Margiono, sambutan Walikota Tangsel Airin, sambutan Gubernur Banten, pemotongan 12 tumpeng, dan diakhiri dengan foto bersama. (afm/fid)

Advertisement

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Populer

View Non AMP Version
Exit mobile version