Serpong Utara

MTQ X Tangsel 2019, Kecamatan Pamulang Kembali Menjadi Juara Umum

Kecamatan Pamulang kembali menjadi juara umum pada MTQ X tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tahun 2019. Penetapan Kecamatan Pamulang sebagai juara umum dibacakan oleh Koordinator Dewan Hakim, Muhammad Sobron, didampingi oleh Wakil Koordinator Dewan Hakim, Ahmad Tholabi Kharlie dan Sekretaris Dewan Hakim, Muhammad Siddiq.

“Keputusan ini ditetapkan di Serpong Utara Tangerang Selatan pada tanggal 12 September 2019, dan keputusan ini tidak dapat diganggu gugat”, ucap Sobron saat membacakan SK pemenang.

Pada MTQ X tingkat kota Tangsel tahun 2019 ini kecamatan Pamulang memperoleh 26 emas, 11 perak, dan 6 perunggu, dengan nilai 169. Di urutan kedua, diraih oleh kecamatan Pondok Aren, memperoleh 14 emas, 10 perak, dan 8 perunggu, dengan nilai 108. Di urutan ketiga diraih oleh kecamatan Serpong, memperoleh 4 emas, 6 perak, dan 12 perunggu, dengan nilai 50.

Sementara urutan keempat diraih kecamatan Serpong Utara, memperoleh 2 emas, 9 perak, dan 8 perunggu, dengan nilai 45. Urutan kelima diraih kecamatan Ciputat Timur memperoleh 3 emas, 5 perak, dan 8 perunggu dengan nilai 48. Kecamatan Setu berada di urutan keenam memperoleh 2 emas, 5 perak, dan 6 perunggu, dengan nilai 31. Dan urutan terakhir kecamatan Ciputat memperoleh 1 emas, 6 perak, dan 4 perunggu, dengan nilai 27.

Advertisement

Untuk Pawai Ta’aruf, juara pertama diraih kecamatan Setu dengan nilai 2.450. Disusul juara kedua dan ketiga yaitu kecamatan Serpong Utara dengan nilai 2.280 dan kecamatan Pondok Aren dengan nilai 2.260.

Juara keempat diraih kecamatan Pamulang dengan nilai 2.180, juara kelima diraih kecamatan Ciputat dengan nilai 2.130, dan juara keenam dan ketujuh diraih kecamatan Serpong dan Ciputat Timur dengan nilai masing-masing 2.070 dan 2.040.

Ketua Harian LPTQ Tangsel, Muhammad Sobron dalam laporannya menjelaskan bahwa LPTQ Tangsel lewat kegiatan MTQ X ini, selain untuk mensyi’arkan Al-Qur`an, juga mencari bibit-bibit baru untuk menghadapi MTQ Tingkat Provinsi Banten pada Maret 2020 mendatang.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada kecamatan Serpong Utara sebagai tuan rumah yang telah sukses menyelenggarakan MTQ X tingkat kota Tangsel tahun 2019 ini, semoga kerja keras ini dibalas oleh Allah SWT,” ujarnya.

Advertisement

Hadir pada acara penutupan ini, Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie, Kepala Kantor Kemenag Tangsel Abdul Rojak, Sekda Tangsel sekaligus ketua umum LPTQ Tangsel Muhamad, Forkopinda Tangsel, Ketua Harian LPTQ Tangsel Muhammad Sobron, Ketua MUI Tangsel KH. Saidih, para Camat, Lurah, tim official, kafilah, peserta MTQ, dan masyarakat umum.‎ (kts)

Populer

View Non AMP Version
Exit mobile version