Serpong Utara

Wakil Walikota Tangsel: Usulan dalam Musrenbang Jadi Prioritas Pembangunan

Wakil Walikota Tangerang Selatan Benyamin Davnie menyatakan, kegiatan Muyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah menggunakan E-Musrenbang yang terintegrasi dengan program aplikasi Sistem Informasi Manajemen Perencanaan Penganggaran dan Pelaporan (SIMRAL).

“Kita telah menggunakan aplikasi E-Musrenbang dalam upaya mewujudkan transparansi,” ujar Benyamin saat kegiatan Musrenbang Kecamatan Serpong Utara, Selasa (7/3/2017).

Benyamin Davnie

Serpong Utara, kabartangsel.com — Wakil Walikota Tangerang Selatan Benyamin Davnie menyatakan, kegiatan Muyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah menggunakan E-Musrenbang yang terintegrasi dengan program aplikasi Sistem Informasi Manajemen Perencanaan Penganggaran dan Pelaporan (SIMRAL).

“Kita telah menggunakan aplikasi E-Musrenbang dalam upaya mewujudkan transparansi,” ujar Benyamin saat kegiatan Musrenbang Kecamatan Serpong Utara, Selasa (7/3/2017).

Pria yang akrab disapa Bang Ben itu menjelaskan bahwa pelaksanaan musrenbang merupakan langkah awal dalam menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah(RPJMD). Bang Ben berharap dengan pelaksanaan musrenbang ini, seluruh kebutuhan pembangunan yang telah diusulkan baik di tingkat kelurahan,kecamatan dan seterusnya dapat mencapai hasil murni skala prioritas pembangunan yang disepakati.

“Dengan musrenbang ini, diharapkan seluruh usulan pembangunan dapat dipertajam dan disepakati menjadi prioritas pembangunan” harap Bang Ben.

Advertisement

Diakhir sambutan, Bang Ben menyampaikan bahwa pemerintah dalam mendukung usulan program yang disampaikan di E-Musrenbang, telah membuat sistem yang mendukung program pembangunan yaitu aplikasi SIARAN Tangsel (Sistem Pelaporan dan Penugasan) yang sebentar lagi akan segera dilaunching. (fid)

 

Populer

View Non AMP Version
Exit mobile version