Serba-Serbi
Hyundai Kona Edisi Iron Man Bermesin Turbo segera Dipasarkan


Kabartangsel.com – Hyundai Motor Co, produsen mobil terbesar di Korea Selatan mengatakan pada Jumat waktu setempat, bahwa mereka akan memulai penjualan “edisi Kona Iron Man” di pasar global pada bulan ini.
Dikutip dari Yonhap, Jumat (11/1), kendaraan utilitas subkompak Kona, yang menampilkan karakter pahlawan super Marvel, akan mulai dijual pertama kali di pasar Korea pada 23 Januari ini dan di pasar lain akan mengikuti berikutnya, kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan.
Kendati demikian, selama dua tahun terakhir, desainer Hyundai telah bermitra dengan Marvel untuk menghasilkan kendaraan edisi terbatas.
Dari 7.000 model Kona Iron Man Edition, 1.700 dialokasikan untuk pasar Korea. Mobil itu hadir dengan mesin bensin 1.6 liter turbocharged dan transmisi kopling ganda tujuh percepatan.
Di Korea Model ini dihargai 29,45 juta won (US$ 26.300), dengan opsi penggerak empat roda, menurut perusahaan. Harga untuk pasar global belum dirilis.
(Antara)
Bisnis7 hari agoSepanjang 2025, Polytron Catat Kinerja Positif
Bisnis7 hari agoSewa Virtual Office dan Cara Memanfaatkannya untuk Operasional Bisnis
Nasional7 hari agoWapres Gibran Rakabuming Raka Tinjau Pelayanan Kesehatan di RSUD dr. Soekardjo Tasikmalaya
Nasional7 hari agoWapres Gibran Rakabuming Raka Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman
Bisnis7 hari agoEllips Luncurkan Hair Mask Kemasan Jar 200 Gram
Bisnis7 hari agoLG Resmi Pasarkan LG StanbyME 2 di Indonesia, TV Portabel Fleksibel dengan Layar Lepas-Pasang
Bisnis7 hari agoPororo Zero Hadir di Indonesia, Inovasi Minuman Anak Tanpa Gula
Techno4 hari ago15 Aplikasi Kasir Android Terbaik yang Punya Fitur Lengkap di Indonesia





















