Sport
Daftar Nama Pemain Skuad Garuda Muda di Piala Asia U-23 2024
Pelatih tim U-23 Indonesia, Shin Tae-yong telah menetapkan 23 nama pemain untuk mengikuti Piala Asia U-23 2024. Terbaru, pada Senin (15/4), skuad Garuda Muda mendapat tambahan amunisi yakni bergabungnya Nathan Tjoe-A-On di Doha.
Dengan ini, dua pemain yakni Kakang Rudianto (Persib) dan Muhammad Dzaky Asraf (PSM) harus dipulangkan karena pertimbangan teknis dan regulasi turnamen.
Manajer tim U-23 Indonesia, Endri Erawan mengatakan bahwa saat ini kondisi tim dalam kondisi oke dan siap untuk laga perdana nanti malam melawan Qatar.
“Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh klub-klub Liga 1 dan pemain abroad yang sudah melepas pemainnya ke tim U-23 Indonesia. Selain itu, terimakasih kepada pemain yang sudah ikut pemusatan latihan di Dubai dan Doha dan kami kembalikan ke klub (Erlangga, Rifky Dwi, Kakang, dan Dzaky), ” kata Endri Erawan.
“Sesuai regulasi turnamen, kami hanya dapat mendaftarkan 23 pemain saja. Insya Allah, Indonesia meraih prestasi terbaik di ajang Piala Asia U-23 2024,” tambahnya.
Sebelum berlaga di Piala Asia U-23, tim U-23 Indonesia telah melakoni pemusatan latihan di Dubai, UEA dan dua laga uji coba yakni melawan Arab Saudi kalah dengan skor 1-3 dan UEA menang 1-0.
Persija Jakarta menjadi klub penyumbang paling banyak yakni 5 pemain, setelah itu Borneo FC sebanyak 4 pemain.
Pada ajang Piala AFC U-23 2024, Indonesia berada di grup A bersama tuan rumah Qatar, Yordania, dan Australia.
Indonesia akan melakoni laga perdana melawan Qatar (15/4), lalu Australia (18/4) dan terakhir di grup A melawan Yordania (21/4).
Daftar 23 pemain Indonesia untuk Piala Asia U-23 Qatar 2024
- Ernando Ari, Persebaya
- Muhammad Adi Satryo, PSIS
- Daffa Fasya, Borneo FC
- Rizky Ridho, Persija
- Ramdhan Sananta, Persis
- Justin Hubner, Cerezo Osaka
- Komang Teguh, Borneo FC
- Muhammad Ferarri, Persija
- Pratama Arhan, Suwon FC
- Dony Tri Pamungkas, Persija
- Nathan Tjoe-A-On, SC Heerenveen
- Ilham Rio, Persija
- Bagas Kaffa, Barito Putera
- Ivar Jenner, FC Utrecht
- Arkhan Fikri, Arema FC
- Hokky Caraka, PSS
- Muhammad Rayhan Hannan, Persija
- Ikhsan Nur, Borneo FC
- Witan Sulaeman, Bhayangkara FC
- Jeam Kelly, Persik
- Marselino Ferdinan, KMSK Deinze
- Muhammad Fajar Fathurahman, Borneo FC
- Rafael Struick, ADO Den Haag
- Tips3 hari ago
5 Rekomendasi Android Smart TV Terbaik dan Terjangkau 2024
- Banten7 hari ago
PCNU Lebak Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
- Pemerintahan5 hari ago
Perkuat Strategi Tangani Isu Publik dan Krisis Komunikasi di Era Digital, Diskominfo Tangsel Gelar Forum Kehumasan
- Pamulang4 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Janji Akan Terus Lanjutkan Program Bedah Rumah
- Nasional6 hari ago
Kemenag RI Susun Rancangan PMA Pengelolaan Pendidikan Agama di Sekolah
- Politik5 hari ago
Benyamin Davnie Dorong Anak Muda di Tangsel Jadi Pemuda Mandiri
- Tangerang Selatan3 hari ago
Ribka Tjiptaning Puji Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
- Banten3 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Akan Dorong MRT Hingga Reaktivasi Jalur Kereta Api di Banten