Serba-Serbi
Huawei Kirim 200 Juta Smartphone Selama 2018


Kabartangsel.com, JAKARTA – Huawei mencetak rekor untuk dirinya sendiri dengan mengirimkan lebih dari 200 juta smartphone pada 2018.
Perusahaan teknologi asal China itu mengatakan bahwa jumlah tersebut sebagian besar didorong oleh kesuksesan produk-produk Huawei seperti seri P20, Honor 10 dan Mate 20.
“Di pasar ponsel pintar global, Huawei telah berubah dari yang dianggap sebagai “lainnya” dalam statistik menjadi peringkat di antara 3 pemain Top di dunia,” kata Huawei dalam sebuah pernyataan, lansir Cnet, Minggu (23/12).
Huawei juga mengungkapkan bahwa pengiriman smartphone meningkat dari 3 juta unit pada 2010. Tahun lalu, Huawei berhasil menjual 153 juta unit.
Huawei menyalip Apple pada kuartal kedua tahun 2018, menjadi vendor ponsel terbesar kedua di dunia, menurut data Canalys.
Terlepas dari keberhasilannya tahun ini, Huawei masih menghadapi beberapa tantangan, terutama dengan pemerintah Amerika Serikat.
Pada bulan Februari, para pejabat intelijen AS menyarankan orang Amerika untuk tidak membeli produk Huawei karena takut perangkat tersebut digunakan oleh pemerintah China untuk memata-matai AS.
Pada bulan Januari, AT&T menarik diri dari kesepakatan menjual Huawei Mate 10 Pro, dan Verizon dilaporkan mengikuti langkah tersebut.
Namun, Huawei masih populer di sejumlah negara, seperti China dan Eropa. Lebih dari 500 juta orang di lebih dari 170 negara menggunakan ponsel Huawei, menurut perusahaan tersebut.
Pada bulan Agustus, Huawei menaikkan perkiraan pengirimannya untuk 2018 dari 180 juta menjadi 200 juta, dan menargetkan untuk menjadi vendor ponsel terbesar di dunia pada akhir 2019, demikian Cnet. (Ant)
Bisnis6 hari agoSepanjang 2025, Polytron Catat Kinerja Positif
Bisnis7 hari agoSewa Virtual Office dan Cara Memanfaatkannya untuk Operasional Bisnis
Nasional6 hari agoWapres Gibran Rakabuming Raka Tinjau Pelayanan Kesehatan di RSUD dr. Soekardjo Tasikmalaya
Nasional6 hari agoWapres Gibran Rakabuming Raka Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman
Bisnis6 hari agoEllips Luncurkan Hair Mask Kemasan Jar 200 Gram
Bisnis6 hari agoLG Resmi Pasarkan LG StanbyME 2 di Indonesia, TV Portabel Fleksibel dengan Layar Lepas-Pasang
Bisnis6 hari agoPororo Zero Hadir di Indonesia, Inovasi Minuman Anak Tanpa Gula
Techno4 hari ago15 Aplikasi Kasir Android Terbaik yang Punya Fitur Lengkap di Indonesia





















