Serba-Serbi
Nissan Bakal Pamer Mobil Listrik Terbaru di CES 2019


Kabartangsel.com, YOKOHAMA – Nissan Motor tidak akan melewatkan Consumer Electronic Show (CES) 2019 di Las Vegas, Amerika Serikat, pada Januari mendatang dengan menampilkan mobil lsitrik terbarunya.
Belum ada kabar terbuka dari Nissan, tapi banyak yang memprediksi bahwa model baru itu merupakan varian baru Nissan Leaf.
Pembaruan pada Nissan Leaf nantinya tentu diharapkan memiliki kemampuan jelajah yang lebih jauh dari generasi sebelumnya.
Jarak yang sanggup diraih mobil prediksinya bisa mencapai 362 km, berkat rangkaian baterai lebih besar dengan daya 60 kWh.
Kemungkinan menjadi tempat debut Nissan Leaf baru mengingat jadwal yang direncanakan sebelumnya di Los Angeles Auto Show 2018 batal karena pengungkapan skandal mantan bos – Carlos Ghosn.
Selain Leaf baru, Nissan juga disebutkan akan menampilkan versi mobil balap Leaf Nismo RC di CES 2019. Selain itu, ada juga IMx KURO Concept yang menunjukkan berbagai teknologi terobosan Nissan. (mg8/jpnn)
Bisnis6 hari agoSepanjang 2025, Polytron Catat Kinerja Positif
Bisnis7 hari agoSewa Virtual Office dan Cara Memanfaatkannya untuk Operasional Bisnis
Nasional6 hari agoWapres Gibran Rakabuming Raka Tinjau Pelayanan Kesehatan di RSUD dr. Soekardjo Tasikmalaya
Nasional6 hari agoWapres Gibran Rakabuming Raka Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman
Bisnis6 hari agoEllips Luncurkan Hair Mask Kemasan Jar 200 Gram
Bisnis6 hari agoLG Resmi Pasarkan LG StanbyME 2 di Indonesia, TV Portabel Fleksibel dengan Layar Lepas-Pasang
Bisnis6 hari agoPororo Zero Hadir di Indonesia, Inovasi Minuman Anak Tanpa Gula
Techno4 hari ago15 Aplikasi Kasir Android Terbaik yang Punya Fitur Lengkap di Indonesia





















