Nasional
Pengalaman Para Penggiat Seni Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengajak serta sejumlah penggiat seni Tanah Air untuk mencoba moda transportasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) dari Stasiun KCJB Halim menuju Stasiun Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat, pada Rabu (13/09/2023).
Para penggiat seni mengaku sangat senang dan bangga mendapat kesempatan untuk mencoba langsung kereta cepat pertama di Indonesia tersebut. Raffi Ahmad, salah satunya mengaku sangat senang dan berharap kereta cepat dapat mengurai kemacetan.
“Senang banget bersama Bapak Jokowi uji coba langsung, sebentar lagi beroperasi dan saya juga sebagai orang yang lahirnya di Bandung, kerja sekarang di Jakarta merasa senang sekali menggunakan kereta cepat ini bisa mengurai kemacetan,” tuturnya.
Raffi Ahmad pun mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah merealisasikan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Raffi menilai, kehadiran kereta cepat di Indonesia menjadi bukti bahwa Indonesia semakin maju.
“Bapak Jokowi terima kasih banyak, ini adalah salah satu bukti bahwa Indonesia semakin maju dan kereta cepat ini sangat membanggakan sekali buat kita Indonesia,” ucap Raffi.
Senada, penggiat seni lainnya Vino G. Bastian turut merasa bangga dengan kehadiran kereta cepat di Indonesia. Vino mengatakan kereta yang biasanya hanya dapat dinikmati di luar negeri tersebut, kini sudah ada di Indonesia.
“Biasanya naik kereta cepat di luar negeri sekarang sudah ada di Indonesia. Saya rasa sih ini jadi gerbang yang luar biasa banget untuk kemajuan Indonesia. Terima kasih Pak Jokowi, terima kasih Indonesia dan bangga menjadi warga Indonesia,” ungkap Vino.
Selain itu, Gading Marten juga mengaku sangat bangga mendapat kesempatan untuk mencoba langsung Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Gading menilai kereta cepat tersebut dapat memberikan keamanan dan kenyamanan pagi para penggunanya.
“Bangga banget hari ini bisa coba kereta cepat dari Jakarta tepatnya Halim ke Padalarang, Bandung bersama Bapak Jokowi. Senang banget Indonesia sudah punya kereta cepat dan siap beroperasi untuk umum, merasakan hingga kecepatan 350 km/jam tetap aman dan nyaman,” ucap Gading.
- Tips5 hari ago
5 Rekomendasi Android Smart TV Terbaik dan Terjangkau 2024
- Pemerintahan7 hari ago
Perkuat Strategi Tangani Isu Publik dan Krisis Komunikasi di Era Digital, Diskominfo Tangsel Gelar Forum Kehumasan
- Politik7 hari ago
Benyamin Davnie Dorong Anak Muda di Tangsel Jadi Pemuda Mandiri
- Pamulang6 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Janji Akan Terus Lanjutkan Program Bedah Rumah
- Pemerintahan7 hari ago
Pjs Wali Kota Tabrani Dorong Sinergi Implementasi UU HKPD di Tangsel Lewat FGD Opsen PKB dan BBNKB
- Tangerang Selatan5 hari ago
Ribka Tjiptaning Puji Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
- Banten5 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Akan Dorong MRT Hingga Reaktivasi Jalur Kereta Api di Banten
- Nasional6 hari ago
Menag Nasaruddin Umar dan UIII Bahas Indonesia Sebagai Pusat Keilmuan Islam Dunia