Nasional
Wamenhan M Herindra Harapkan Perencanaan yang Akuntabel dan Transparan
Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) M. Herindra memimpin rapat lanjutan pembahasan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Satuan Kerja Unit Organisasi Kemhan Tahun 2023, Senin (29/8) di Kemhan, Jakarta.
Agenda Rapat pembahasan RKA diisi penyampaian paparan dari Karo Humas Setjen Kemhan Brigjen TNI Taufiq Shobri dan Karoum Setjen Kemhan Brigjen Zainul Arifin.
Mengawali kegiatan, Wamenhan M. Herindra menyampaikan harapannya, agar permasalahan-permasalahan yang dihadapi dalam perencanaan dapat dikomunikasikan dan dicarikan solusi terbaik sehingga akan tercipta perencanaan yang baik guna menghasilkan keluaran yang bermanfaat bagi Kemhan.
“Berikan penjelasan secara utuh terhadap kegiatan yang akan dilaksanakan, agar kita bersama memperoleh pemahaman yang lengkap untuk meningkatkan kualitas perencanaan yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel”, tegas Wamenhan.
Kegiatan paparan RKA dari masing-masing satker UO Kemhan ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan dari masing-masing Satker untuk melaksanakan program kerja pada tahun 2023 dan sekaligus sebagai evaluasi awal terhadap persiapan kegiatan tahun 2023.
- Politik16 jam ago
Debat Kedua Pilkada Tangsel, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Sodorkan Program Pengentasan Kemiskinan
- Nasional5 jam ago
Kelola Pasar Gas Bumi, Keberadaan PGN Sesuai dengan UUD 1945
- Nasional4 jam ago
Wapres Gibran Rakabuming Tegaskan Pemuda Sebagai Ujung Tombak Menuju Indonesia Emas 2045
- Nasional4 jam ago
Hadiri CEO Roundtable Forum, Presiden Prabowo Subianto Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS
- Nasional11 jam ago
Presiden Prabowo Subianto akan Hadiri Undangan Raja Charles III hingga PM Keir Starmer
- Hukum4 jam ago
Dittipidsiber Bareskrim Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina