Hukum
Kapolda Metro Jaya Imbau Jajaran Polantas Jaga Citra Polri Saat Bertugas

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengimbau jajaran polisi lalu lintas (polantas) menjaga citra Polri ketika bertugas.
Fadil mengingatkan satu kesalahan oknum Polantas dapat menyebabkan satu institusi mendapat sorotan publik.
“Karena nila setitik, rusak susu sebelanga. Satu kesalahan dapat menyebabkan semuanya salah,” terang Fadil dalam arahan kepada jajaran Polantas, Sabtu (22/10/2022).
Menurut Fadil, saat ini adalah era digital. Informasi apa pun termasuk berkenaan Polri dapat menyebar dengan cepat.
“Satu kesalahan yang dilakukan oleh segelintir oknum, dapat menjadi framing sebuah institusi. Stigma dimunculkan sebab kemajuan teknologi turut andil mempercepat tersebarnya berita negatif ke seluruh dunia,” tutur Fadil.
Di kesempatan yang sama, Fadil juga meminta Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya memegang andil penting dalam menentukan citra Polda Metro Jaya.
Alasannya, Ditlantas bersentuhan langsung dengan masyarakat.
“Berapa pelayanan SIM, STNK, dan tilang per hari. Jumlah tersebut adalah jumlah risiko atau pun peluang masyarakat puas atau tidak dan satu kekecewaan di era digital dapat berubah menjadi ribuan kekecewaan dan dapat saling mempengaruhi,” ungkap Fadil.
Terakhir, Fadil menegaskan tugas kepolisian sejatinya yaitu pelayanan kepada masyarakat. Karena itu, asas pelayanan publik harus dijunjung tinggi dengan meliputi transparansi, akuntabilitas hingga keamanan hak masyarakat.
-
Nasional16 jam ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Apresiasi Generasi Muda Peduli Lingkungan
-
Kabupaten Tangerang1 hari ago
Rundown Acara Pendekar Fest Season 2025/26 Persita Tangerang
-
Bisnis1 hari ago
XRP dan ETH Naik Saat Bitcoin Melemah, Pertanda Altseason?
-
Nasional1 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Hadiri Green Impact Festival 2025
-
Pemerintahan1 hari ago
Menkop Budi Arie Setiadi Yakin Tangsel Bisa Melahirkan Koperasi yang Hebat
-
Bisnis2 hari ago
PTP Nonpetikemas Cabang Panjang Melayani Bongkar Lokomotif Impor dari Amerika Serikat
-
Pemerintahan1 hari ago
Pemkot Tangsel Telah Selesaikan Perbaikan Jalan KH Wahid Hasyim Pondok Aren
-
Pemerintahan1 hari ago
Menkop Budi Arie Setiadi Bersama Wali Kota Benyamin Davnie dan Wagub Banten Luncurkan 54 Koperasi Merah Putih di Tangsel