Nasional
Menhan Prabowo Subianto Tinjau Kesiapan Indo Defence 2022 Expo and Forum

Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Prabowo Subianto meninjau kesiapan akhir pelaksanaan Indo Defence 2022 Expo and Forum di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Senin (31/10).
Saat melaksanakan peninjauan Menhan Prabowo Subianto yang didampingi Wakil Menhan RI M. Herindra, Sekjen Kemhan RI Marsdya TNI Donny Ermawan Taufanto, dan Dirjen Pothan Kemhan Mayjen TNI Dadang Hendrayudha, menyaksikan live demonstrasi yang akan dilaksanakan pada tanggal 2 November 2022. Menhan Prabowo Subianto juga mengunjungi hall-hall untuk memeriksa kesiapan stan pameran.
Usai melaksanakan peninjauan kesiapan Indo Defence 2022 di JIExpo Kemayoran, Menhan Prabowo Subianto melanjutkan meninjau kesiapan VIP Ship Tour di Komplek Satuan Koarmada I Pondok Dayung melalui Kolinlamil. Saat di Pondok Dayung Menhan meninjau KRI Wahidin Sudiro Husodo dan KRI Golok.
Indo Defence 2022 Expo and Forum dilaksanakan dari tanggal 2 sampai dengan 5 November 2022, dengan tema “Peace, Prosperity, Strong Defence” dan dilaksanakan di tiga tempat yaitu JIExpo Kemayoran, Pangkalan TNI AL Koarmada I Pondok Dayung dan Lanud Halim Perdanakusuma. (red/fid/rls)
-
Serba-Serbi2 hari ago
Kalender Juli 2025 Lengkap dengan Weton
-
Bisnis2 hari ago
Komitmen Jaga Laut, MIND ID Integrasikan Program Keberlanjutan
-
Bisnis2 hari ago
Ancaman Hilangnya Hutan Indonesia, Saatnya Meninjau Ulang Kebijakan Karbon Kita
-
Bisnis2 hari ago
Mahasiswa Information Systems BINUS UNIVERSITY Ciptakan Aplikasi Kesehatan Mental Berbasis AI di I/O Festival 2025
-
Pemerintahan2 hari ago
DPD Forum Kewirausahaan Pemuda Tangsel Periode 2025-2028 Resmi Dilantik
-
Tangerang1 hari ago
Prakiraan Cuaca Tangerang Hari Ini, Kamis 10 Juli 2025: Cerah Berawan Sepanjang Hari
-
Pemerintahan2 hari ago
Sekda Tangsel Bambang Noertjahjo Harap Deden Apriandhi Hartawan Jadi Jembatan Utama Komunikasi Kabupaten Kota
-
Banten2 hari ago
Deden Apriandhi Hartawan Jadi Sekda Provinsi Banten