Cek Fakta
Cek Fakta: [SALAH] Alami Kecelakaan Maut Danang DA Dinyatakan Meninggal Dunia
![[SALAH] Alami Kecelakaan Maut Danang DA Dinyatakan Meninggal Dunia](https://kabartangsel.com/wp-content/uploads/2022/12/Cek-Fakta-SALAH-Alami-Kecelakaan-Maut-Danang-DA-Dinyatakan-Meninggal.png)
Informasi menyesatkan. Hingga saat ini Danang Pradana masih terlihat aktif di media sosial instagramnya. Isi narasi yang disebutkan narator dalam video tersebut korban meninggal bernama Danang Setiyawan namun gambar slide show yang digunakan foto-foto penyanyi Danang Pradana.
======
[KATEGORI]: KONTEN YANG MENYESATKAN
======
[SUMBER]: YOUTUBE (http://bitly.ws/xGTZ)
======
[NARASI]:
“INALILAHI, Alami Kecelakaan Maut DANANG Di Nyatakan Meninggal Dunia”
======
[PENJELASAN]:
Sebuah kanal Youtube bernama Tribun muda mengunggah video berjudul “INALILAHI, Alami Kecelakaan Maut DANANG Di Nyatakan Meninggal Dunia”. Dalam video berdurasi 2 menit tersebut berisi potongan foto-foto penyanyi Danang Pradana atau lebih dikenal Danang DA yang diklaim meninggal dunia akibat kecelakaan maut.
Berdasarkan penelusuran, informasi tersebut menyesatkan. Hingga kini Danang Pradana masih aktif mengunggah kegiatannya di media sosial Instagramnya. Isi narasi yang disebutkan narator dalam video tersebut korban meninggal bernama Danang Setiyawan yang menggunakan sepeda motor dan terlibat kecelakaan dengan sebuah mobil, namun gambar slide show yang digunakan adalah foto-foto penyanyi Danang Pradana.
Narator dalam video tersebut mengambil berita dari jppn.com berjudul “Kabar Duka, Danang Meninggal Dunia Setelah Menabrak Mobil di Kulon Progo, (Selasa, 03 Mei 2022).
Danang Pradana sendiri memang pernah alami kecelakaan lalu lintas pada bulan Mei 2022 lalu saat dirinya sedang mengendarai mobil dan ditabrak dari belakang oleh pengendara sepeda motor. Namun, tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut.
======
REFERENSI:
https://www.instagram.com/danang_official91/
Source:Turnbackhoaks
-
Bisnis3 hari ago
Bahas Sustainability dalam Transportasi Perkeretaapian, Dirut KAI Jadi Narasumber Kuliah Umum di FEB UI
-
Bisnis3 hari ago
Hisense Hadirkan Mini-LED AI TV U6Q di Indonesia
-
Bisnis3 hari ago
Membuka Kerja Sama Indonesia-India di Bidang Pertahanan: Wawasan Inti dari Webinar ISI
-
Pemerintahan2 hari ago
Warga Sambut Antusias Bazar Ramadan yang Digelar Pemkot Tangsel
-
Nasional3 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Salat Idulfitri 1446 Hijriah di Jakarta
-
Bisnis2 hari ago
Pelebaran Lajur Ke-3 Tol Cikopo-Palimanan Rampung, PTPP Siap Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2025
-
Kabupaten Tangerang2 hari ago
Rismawati Maesyal Rasyid Dilantik Jadi Ketua TP PKK Kabupaten Tangerang
-
Nasional2 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Tekankan Pentingnya Siswa Beradaptasi dengan AI