Connect with us

Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) sebagai penyelenggara acara Indonesian International Book Festival (IIBF) ternyata mengundang Felix Siauw. Gara-gara hal tersebut, Goenawan Soesatyo Mohamad menyatakan membatalkan kehadirannya sebagai pembicara.

Berikut keterangan Goenawan Mohamad melalui akun twitternya @gm_gm:

1. Dalam acara Indonesian International Book Festival (IIBF), Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) menghadirkan Felix Siauw, orang yang menentang asas NKRI. Acara itu dibeayai dana publik yg dikelola NKRI. Sebuah hipokrisi.

2. Besok, 6 September, Indonesian International Book.Festival, berencana menghadirkan panel diskusi, dgn pembicara Jürgen Bosch, direktur Frankfurt Book Festival, dan saya. Saya membatalkan diri.

Advertisement

3. Buku, dlm masa ini, di tanahair kita, adalah utk mencerdaskan bangsa, membangkitkan jiwanya, membuka pikiran dan hati. Bukan utk memperkeras fanatisme. IKAPI perlu punya komitmen utk itu. Felix Siauw tidak. (fid)

Populer