Nasional
Jelang Pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono, PLN Remajakan Instalasi Listrik Pura Mangkunegaran
Sebagai salah satu langkah melestarikan budaya yang menjadi bagian dari prinsip Environment, Sustainability and Governance (ESG), PLN meremajakan instalasi kelistrikan Pura Mangkunegaran. PLN mengganti beberapa komponen instalasi kelistrikan cagar budaya Solo yang berusia ratusan tahun ini.
Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan langkah PLN dalam mengganti instalasi listrik Pura Mangkunegaran ke sistem yang lebih modern ini bagian dari “Nguri Nguri Budaya”. Nantinya, Pura Mangkunegaran tak hanya menjadi destinasi wisata yang menarik saja, tetapi menjadi pusat peradaban dan kelestarian budaya Jawa.
“Kami ini jadi bagian kekuatan nguri nguri budaya. Salah satunya, kita membantu juga preservasi lighting lampu dari Pura Mangkunegaran yang usianya sudah ratusan tahun,” ujar Darmawan.
Darmawan menjelaskan PLN menyulap kelistrikan di Pura Mangkunegaran dengan peremajaan interior lighting untuk updating pencahayaan sekaligus untuk memperindah kawasan interior menjadi lebih menarik.
“Sehingga diharapkan, ke depan Pura Mangkunegaran ini menjadi kawasan wisata edukasi budaya yang memadukan unsur klasik dan modernisasi, melestarikan dan mengembangkan kebudayaan Jawa dan mampu menjadi rujukan bagi masyarakat untuk mempelajari adat-istiadat, pengetahuan, norma dan kesenian Jawa,” ujarnya.
Tak hanya itu, PLN juga mengganti beberapa instalasi dan kabel listrik yang sudah usang menjadi instalasi baru.
“Kami ganti juga MCB, kabel-kabel yang sudah lama. Kami memastikan saat ini instalasi listrik di Pura Mangkunegaran lebih modern dan andal serta aman. Ini bagian dari langkah kami mengkonservasi budaya leluhur,” pungkas Darmawan.
Entah kebetulan atau tidak, peremajaan Instalasi Listrik Pura Mangkunegaran ini dilakukan menjelang resepsi pernikahan Kaesang Pangarep anak dari Presiden Jokowi.
Diketahui, Pendopo Pura Mangkunegaran, Kota Solo, Jawa Tengah akan menjadi lokasi tasyakuran alias resepsi pernikahan anak bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), yakni Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono pada 11 Desember 2022 mendatang
- Pemerintahan5 hari ago
IPM Tangsel Tahun 2024 Naik 84,16 Persen, Tertinggi di Banten dan Lampaui Rata-Rata Nasional
- Nasional3 hari ago
Dampingi Presiden Prabowo, Wapres Gibran Rakabuming Raka Hadiri Perayaan Natal Nasional 2024
- Banten2 hari ago
Pj Gubernur A Damenta: Performa Bank Banten Semakin Hari Semakin Bagus
- Hukum6 hari ago
Kapolri Perintahkan Jajaran Perketat Pengamanan pada Lokasi Wisata
- Nasional3 hari ago
Kasus Uang Palsu di UIN Makassar, Menag Nasaruddin Umar: Kasih Hukuman Seberat-beratnya!
- Hukum1 hari ago
Kapolri: Perayaan Tahun Baru se-Indonesia Dipastikan Aman Terkendali
- Nasional1 hari ago
Wujud Penghormatan Negara, Menhan Sjafrie Beri Penganugerahan Kepada Veteran Pembela Kemerdekaan RI Seroja
- Tangerang Selatan3 hari ago
Angka Kemiskinan di Tangsel Turun ke 2,36 Persen