Hukum
Kerap Disalahgunakan, Kapolri Listyo Sigit Prabowo Kaji Ulang Penggunaan Pelat RF
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan mengkaji ulang pelat RF. Hal tersebut dilakukan setelah mendapat masukan dari masyarakat karena kendaraan berpelat ‘dewa’ itu kerap bersikap arogan di jalan.
“Misalkan ya pelat RF ini. Kami akan lakukan perbaikan serta kaji ulang lagi penggunaannya,” ujar Kapolri Sigit dalam keterangannya yang dikutip pada Selasa (1/11/2022).
Menurut Sigit, pelat nomor RF memang sejatinya diperuntukkan bagi kepentingan kedinasan kepolisian serta kementerian/lembaga. Namun, dia juga tidak memungkiri pelat nomor ini kerap disalahgunakan dan menciptakan persepsi buruk di masyarakat.
“Khususnya yang seperti di kota besar, memang itu kan khusus diberikan kepada fungsi tertentu yang memang ada kaitannya dengan kepolisian, dinas atau VVIP begitu. Tetapi faktanya mungkin masyarakat melihat ‘oh ternyata bukan polisi’ begitu ya, nah ini yang kami perbaiki,” tuturnya.
Pada kesempatan yang sama, Sigit juga menyampaikan pihaknya tengah berupaya mengembalikan tingkat kepercayaan publik terhadap Polri. Salah satu langkah konkret yang harus dilakukan adalah dengan menghilangkan persepsi serta stigma negatif di masyarakat.
“Termasuk persepsi. Apa yang saat ini diharapkan masyarakat tentang pelayanan kepolisian, tentunya yang terus kami perbaiki. Termasuk juga apa yang kira-kira membuat masyarakat kesal dengan hal-hal yang terkait dengan kepolisian tentunya kita perbaiki, ini sedang kita dalami,” jelasnya. (pmj)
-
Bisnis2 hari ago
Peran Vital Petugas Daily Check Sarana di Stasiun: Menjamin Keselamatan dan Kenyamanan Perjalanan Kereta Api
-
Pemerintahan2 hari ago
Jadwal SPMB SMP Negeri di Tangsel Tahun Ajaran 2025/2026, Pendaftaran Dibuka Mulai 24 Juni
-
Bisnis2 hari ago
CALEG GAGAL BANGKIT KARENA LUKISAN: BAGAIMANA SENI MENYEMBUHKAN JIWA AGUS PRIYANTO
-
Serpong Utara2 hari ago
Waisak 2025, WOM Finance Revitalisasi Vihara Cetiya Anurudha di Serpong Utara
-
Pemerintahan2 hari ago
Benyamin Davnie: Kebangkitan Bangsa Berawal dari Langkah Sederhana
-
Bisnis2 hari ago
KAI Properti Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT Pandawa Lima Putra (Liwet Asep Stroberi) untuk Pengembangan Properti di Lima Kota
-
Bisnis1 hari ago
KAI Daop 1 Jakarta Gencarkan Sosialisasi Bahaya Aktivitas di Jalur Kereta Api
-
Bisnis2 hari ago
Gen Z dan AI untuk Masa Depan Berkelanjutan: Universitas Tarumanagara Bahas Inovasi Hijau Berbasis Teknologi dalam Innovation Expo