Jakarta – Bertempat di Kementerian Pertahanan RI, Menhan Prabowo Subianto beserta jajaran di lingkungan Kemhan menyambut Wakil Menteri Pertahanan yang baru Letjen TNI M. Herindra menggantikan Sakti Wahyu Trenggono yang mengemban jabatan dan tugas sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Kabinet Indonesia Maju. Bersamaan dengan itu, pada hari dan tempat yang sama, Senin (28/12), Menhan juga melepas mantan Wakil Menteri Pertahanan Sakti Wahyu Trenggono yang telah dilantik Presiden RI menjadi Menteri KKP.
Dalam kesempatan tersebut, Wamenhan Letjen TNI M. Herindra dan Sakti Wahyu Trenggono disambut dalam upacara jajar kehormatan. Kepada pejabat Wakil Menteri Pertahanan yang baru, Menhan menyampaikan ucapan selamat bekerja dengan harapan Wamenhan akan menciptakan sinergitas dengan semua personel di lingkungan Kemhan untuk mensukseskan visi Kemhan.
Sedangkan kepada mantan Wamenhan Sakti Wahyu Trenggono, Menhan menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas dedikasi dan pengabdiannya selama satu tahun dua bulan bekerja bersama di Kemhan dalam mewujudkan pertahanan Negara yang tangguh.
Lebih jauh Menhan mengatakan bahwa Sakti Wahyu Trenggono merupakan mitra kerja yang memiliki networking yang besar dalam birokrasi pemerintahan. Salah satu terobosan yang telah dilakukan Sakti Wahyu Trenggono adalah membangun empat fakultas baru di Unhan yaitu Fakultas Kedokteran, Fakuktas MIPA, Fakultas Teknik dan Fakultas Farmasi.
Indonesia memiliki potensi kelautan dan kemaritiman yang dapat menambah devisa negara, selain itu kelautan dan kemaritiman termasuk dalam dimensi pertahanan. Oleh karenanya, lanjut Menhan, Sakti Wahyu Trenggono layak untuk menduduki jabatan Menteri KKP demi mengamankan kekayaan laut Indonesia.
Sebagai bentuk ucapan terima kasih dan penghargaan, Menhan memberikan tali asih kepada Sakti Wahyu Trenggono disaksikan Wamenhan, Sekjen Kemhan Marsdya TNI Donny Ermawan Taufanto, M.D.S., Irjen Kemhan Letjen TNI Ida Bagus Purwalaksana, S.I.P., M.M, serta pejabat eselon I dan II di lingkungan Kemhan. (rls)
- Tips4 hari ago
5 Rekomendasi Android Smart TV Terbaik dan Terjangkau 2024
- Pemerintahan6 hari ago
Perkuat Strategi Tangani Isu Publik dan Krisis Komunikasi di Era Digital, Diskominfo Tangsel Gelar Forum Kehumasan
- Nasional7 hari ago
Kemenag RI Susun Rancangan PMA Pengelolaan Pendidikan Agama di Sekolah
- Politik6 hari ago
Benyamin Davnie Dorong Anak Muda di Tangsel Jadi Pemuda Mandiri
- Pamulang5 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Janji Akan Terus Lanjutkan Program Bedah Rumah
- Banten4 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Akan Dorong MRT Hingga Reaktivasi Jalur Kereta Api di Banten
- Tangerang Selatan4 hari ago
Ribka Tjiptaning Puji Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
- Pemerintahan6 hari ago
Pjs Wali Kota Tabrani Dorong Sinergi Implementasi UU HKPD di Tangsel Lewat FGD Opsen PKB dan BBNKB