Kota Tangerang
MTQ XXII Kota Tangerang Tahun 2023, Karawaci Juara Umum
Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) XXII tingkat Kota Tangerang yang berlangsung sejak 14-17 resmi berakhir, dan ditutup secara resmi oleh Wakil Wali Kota, Sachrudin, di Tangerang Convention Center (TCC), Selasa (17/1/23).
Melombakan sembilan kategori dengan 56 cabang perlombaan, Kecamatan Karawaci berhasil keluar sebagai Juara Umum dengan total nilai 114. Angka ini disusul Kecamatan Ciledug di posisi kedua dengan total nilai 68 dan posisi ketiga ditempati Kecamatan Jatiuwung dengan total nilai 63.
Camat Karawaci, Mahdiar mengungkapkan ini merupakan hasil kekompakkan dan kerjasama semua tim. Mulai dari jajaran kecamatan, kelurahan khususnya 64 kafilah yang berpotensi yang dimiliki Kecamatan Karawaci.
“Sejak awal diinfokan MTQ akan berlangsung lebih cepat, kita berupaya yang terbaik mencari potensi Kecamatan Karawaci. Alhamdulillah, disaat pertandingan dimulai kafilah Kecamatan Karawaci banyak yang masuk babak final, disitulah kita mulai kian percaya diri dapat membawa piala Juara Umum, dan alhamdulillah hasilnya kita juara,” ungkap Mahdiar, usai penyerahan piala.
Ia pun menyatakan, sebagai euforia piala Juara Umum MTQ XXII yang kini dimiliki Kecamatan Karawaci, akan diarak kesejumlah jalan protokol Kota Tangerang. Ini sebagai apresiasi bagi para kafilah, serta informasi luas bahwa MTQ telah berakhir dan dimenangi oleh Kecamatan Karawaci.
“Setelah ini, kita akan bersiap untuk menghdapi MTQ Provinsi Banten. Secara teknis, kita akan ikut aturan yang ada, pastinya kafilah Kecamatan Karawaci bersiap dan suport Kota Tangerang untuk menaklukkan juara MTQ Provinsi Banten,” seru Mahdiar.
Sementara itu, usai penyerahan piala, MTQ XXII Kota Tangerang ditutup dengan penampilan Gambus El Corona, melantunkan berbagai lagu yang menghibur kafilah 13 kecamatan serta seluruh tamu undangan yang hadir.
- Tips4 hari ago
5 Rekomendasi Android Smart TV Terbaik dan Terjangkau 2024
- Pemerintahan6 hari ago
Perkuat Strategi Tangani Isu Publik dan Krisis Komunikasi di Era Digital, Diskominfo Tangsel Gelar Forum Kehumasan
- Pamulang5 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Janji Akan Terus Lanjutkan Program Bedah Rumah
- Politik6 hari ago
Benyamin Davnie Dorong Anak Muda di Tangsel Jadi Pemuda Mandiri
- Tangerang Selatan4 hari ago
Ribka Tjiptaning Puji Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
- Pemerintahan6 hari ago
Pjs Wali Kota Tabrani Dorong Sinergi Implementasi UU HKPD di Tangsel Lewat FGD Opsen PKB dan BBNKB
- Banten4 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Akan Dorong MRT Hingga Reaktivasi Jalur Kereta Api di Banten
- Nasional5 hari ago
Menag Nasaruddin Umar dan UIII Bahas Indonesia Sebagai Pusat Keilmuan Islam Dunia