Usai sudah pengundian nomor urut pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Tangsel yang dilaksanakan KPU Tangsel di Swiss-Belhotel Serpong, Kamis (24/9/2020).
Putri Wakil Presiden, Siti Nur Azizah yang berpasangan dengan Ruhamaben mendapatkan nomor urut dua di Pilkada Tangsel.
Pasangan yang diusung partai PKS, Demokrat dan PKB ini bersyukur dan dengan kompak mengatakan, jika nomor dua merupakan tanda victory yang artinya kemenangan.
“Barokallah, Alhamdulillah. Nomor dua berarti juga Victory, berada di tengah-tengah masyarakat juga, ini yang terbaik dari Allah,” tutur Azizah.
“Victory,” saut Ruhamaben sambil menunjukan jarinya simbol victory.
Lanjut Azizah, nomor dua juga diakuinya sebagai semangat perubahan dan semangat membawa harapan Tangsel bisa maju.
“Saya melihat ini sebagai gambaran semangatnya masyarakat Tangsel. Semangat perubahan dan semangat untuk mendapatkan harapan baru, Tangsel lebih maju. Alhamdulillah karena itu gambarannya semangat masyarakat Tangsel,” ungkap Azizah. (PHD/wt)
- Tips4 hari ago
5 Rekomendasi Android Smart TV Terbaik dan Terjangkau 2024
- Pemerintahan6 hari ago
Perkuat Strategi Tangani Isu Publik dan Krisis Komunikasi di Era Digital, Diskominfo Tangsel Gelar Forum Kehumasan
- Politik6 hari ago
Benyamin Davnie Dorong Anak Muda di Tangsel Jadi Pemuda Mandiri
- Pamulang5 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Janji Akan Terus Lanjutkan Program Bedah Rumah
- Tangerang Selatan4 hari ago
Ribka Tjiptaning Puji Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
- Pemerintahan6 hari ago
Pjs Wali Kota Tabrani Dorong Sinergi Implementasi UU HKPD di Tangsel Lewat FGD Opsen PKB dan BBNKB
- Banten4 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Akan Dorong MRT Hingga Reaktivasi Jalur Kereta Api di Banten
- Nasional5 hari ago
Menag Nasaruddin Umar dan UIII Bahas Indonesia Sebagai Pusat Keilmuan Islam Dunia