Sport
Patrick Kluivert: Timnas Indonesia Harus Bangkit dan Menang Lawan Irak!

Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, menegaskan pentingnya kebangkitan skuad Garuda jelang laga pamungkas putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Irak. Ia meminta para pemain untuk segera fokus dan memperbaiki kesalahan yang terjadi saat kalah tipis 2-3 dari Arab Saudi.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Kamis (9/10/2025) dini hari WIB itu meninggalkan kekecewaan mendalam bagi sang pelatih.
“Pertama-tama tentu saya kecewa dengan hasil pertandingan ini. Tapi begitulah sepak bola. Kami memulai pertandingan cukup baik, namun setelah kebobolan satu gol, kami kehilangan kendali permainan. Hal itu seharusnya tidak boleh terjadi,” ujar Kluivert usai laga.
Pelatih asal Belanda itu menilai kekalahan Garuda disebabkan oleh kelemahan koordinasi dan penjagaan di lini belakang. Menurutnya, beberapa pemain gagal melakukan marking di area krusial sehingga lawan mudah mencetak gol.
“Kami tidak melakukan marking dengan baik, terutama di antara lini. Pemain sayap lawan bisa masuk dan berbalik badan menekan pertahanan kami. Itu tidak boleh terjadi, tapi kembali lagi, itu terjadi,” katanya.
Meski kecewa dengan hasil akhir, Kluivert tetap memuji semangat juang pemain Indonesia yang terus berusaha hingga peluit panjang berbunyi.
“Kami kemasukan gol-gol yang terlalu mudah. Kami memulai babak kedua cukup baik, tapi hasil akhirnya tetap mengecewakan. Meski begitu, para pemain saya berjuang seperti singa,” tambahnya.
Kluivert menegaskan, Timnas Indonesia harus segera melupakan kekalahan dari Arab Saudi dan fokus menghadapi laga krusial melawan Irak.
“Kami masih punya satu pertandingan lagi, melawan tim yang juga bagus. Kami tidak boleh menundukkan kepala. Dalam tiga hari ke depan kami akan menghadapi Irak, dan pertandingan itu wajib kami menangkan. Sekarang saatnya untuk menganalisis dan bangkit lebih kuat,” tegasnya.
Sebagai catatan, Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Irak pada 12 Oktober 2025 dini hari waktu setempat di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah. Laga tersebut akan menjadi penentu langkah Garuda dalam perjalanan menuju Piala Dunia 2026.
Serba-Serbi2 hari agoKalender Februari 2026 lengkap dengan Hijriyah
Serba-Serbi3 hari agoKalender Februari 2026 Lengkap dengan Tanggal Merah
Banten5 hari agoKetua DPRD Banten Tinjau Banjir BCP 2 Ciruas, Pastikan Warga Selamat dan Salurkan Bantuan Pangan
Pendidikan5 hari agoPride Homeschooling Ciputat, Jawaban saat Sekolah Tak Lagi Menjadi Tempat Aman bagi Anak
Pendidikan7 hari agoGermany Calling: Gerbang Menuju Studi dan Karier di Jerman bagi Masyarakat Indonesia
Jabodetabek5 hari agoRektor Asep Saepuddin Jahar Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Kini Miliki 151 Guru Besar
Nasional5 hari agoTinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Gibran Rakabuming Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor
Nasional5 hari agoWapres Gibran Rakabuming Raka Dorong UMKM Naik Kelas

















