Melihat potensi pengembangan pendapatan yang cukup besar di pusat perbelanjaan, membuat Kepala Kepala Pengelola Pendapatan Daerah Ciputat atau UPT Ciputat, Subhan Setiabudi yang baru menjabat tiga bulan membuka Gerai Samsat di dalam Plaza Bintaro Jaya pada Senin (25/1/2021).
Selain untuk meningkatkan pendapatan, menurut Subhan juga untuk memecah kerumunan yang ada di Gerai Samsat yang berada di depan Plaza Bintaro Jaya saat masa pandemi.
Kemudian, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Banten melalui Pengelola Pendapatan Daerah Ciputat membangun kerja sama atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan pengelola Plaza Bintaro Jaya, Sektor 3, Pondok Aren, Tangsel secara gratis selama lima tahun.
“Setelah penandatanganan kerja sama, kami langsung memberikan pelayanan terhadap para wajib pajak. Terlihat pengunjung mal yang melihat ada layanan pajak, langsung memanfaatkan layanan tersebut dengan membayar pajak,” ujar Subhan di kantornya, Rabu (27/1/2021).
Tercatat pada hari pertama pembukaan layanan, sebanyak sepuluh wajib pajak atau pemilik kendaraan roda membayar pajak di gerai tersebut. Sedangkan, pemilik kendaraan roda empat yang memanfaatkan layanan pembayaran pajak sebanyak enam orang.
“Kami langsung memberikan pelayanan. Dan ternyata responsnya cukup bagus. Pada hari pertama pelayanan, gerai di Mal Plaza Bintaro menyumbang pendapatan ke kas daerah senilai Rp29.491.600,” ungkapnya.
Diketahui, Gerai Samsat Ciputat di Plaza Bintaro Jaya menempati tiga ruangan di lantai 3, yaitu nomor 04, 05, dan 06. Adapun personel yang disiapkan untuk memberikan pelayanan kepada wajib pajak di gerai tersebut terdiri atas, dua pegawai dari Samsat Ciputat dan masing satu orang dari kepolisian, Jasa Raharja serta bank BJB. (nlr/plp)
- Tips5 hari ago
5 Rekomendasi Android Smart TV Terbaik dan Terjangkau 2024
- Pemerintahan7 hari ago
Perkuat Strategi Tangani Isu Publik dan Krisis Komunikasi di Era Digital, Diskominfo Tangsel Gelar Forum Kehumasan
- Pamulang6 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Janji Akan Terus Lanjutkan Program Bedah Rumah
- Politik7 hari ago
Benyamin Davnie Dorong Anak Muda di Tangsel Jadi Pemuda Mandiri
- Pemerintahan7 hari ago
Pjs Wali Kota Tabrani Dorong Sinergi Implementasi UU HKPD di Tangsel Lewat FGD Opsen PKB dan BBNKB
- Tangerang Selatan5 hari ago
Ribka Tjiptaning Puji Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
- Nasional6 hari ago
Menag Nasaruddin Umar dan UIII Bahas Indonesia Sebagai Pusat Keilmuan Islam Dunia
- Banten5 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Akan Dorong MRT Hingga Reaktivasi Jalur Kereta Api di Banten