Connect with us

Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia resmi memberikan dukungan kepada pasangan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan di Pilkada Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Kamis (20/8/2020) malam.

Pemberian SK dukungan ini diserahkan langsung oleh Ketua DPN Partai Gelora Anis Matta kepada Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan. Dalam penyerahan SK dukungan tersebut, tampak mendampingi Anis Matta Wakil ketua DPN Partai Gelora Fahri Hamzah dan Sekjen Mahfudz Siddiq.

Pasangan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan, sebelumnya sudah didukung oleh Partai Golkar dan PPP. (red/fid)

Populer