Kabupaten Tangerang
Ahmed Zaki Iskandar Kukuhkan Pengurus FPK Kecamatan Se-Kabupaten Tangerang
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengukuhkan pengurus Forum Pembaruan Kebangsaan (FPK) Tingkat Kecamatan se-Kabupaten Tangerang di Aula Kantor Kecamatan Kelapa Dua, Sabtu (16/9/23).
Bupati Zaki beharap kepada para pengurus FPK menjadi garda terdepan dalam menjaga toleransi dan komunikasi terhadap berbagi perbedaan adat dan suku budaya di Kabupaten Tangerang. FPK juga diminta agar memberikan dampak signifikan dalam mewujudkan produktivitas sosial di tengah perbedaan adat dan suku budaya yang ada di Kabupaten Tangerang.
“Kita semua berharap peran Bapak Ibu sekalian sebagai ketua maupun pengurus Forum Pembaruan Kebangsaan ini dapat memberikan dampak yang signifikan, utamanya ikut berperan serta dalam upaya mewujudkan produktivitas kehidupan sosial berbagai suku yang ada di wilayah Kabupaten Tangerang,” harap Bupati Zaki.
Bupati mengucapkan selamat kepada yang baru saja dikukuhkan sebagai mitra pemerintah daerah yang sangat strategis. FPK diharapkan juga bersinergi dan berkolaborasi untuk mewujudkan kehidupan sosial yang aman dan nyaman terutama berkaitan dengan kehidupan sosial keagamaan.
“Semoga Pengukuhan FPK kecamatan ini mampu membawa dampak positif bagi keberlangsungan kehidupan sosial beragama dan juga budaya di masyarakat Kabupaten Tangerang,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua FPK Kabupaten Tangerang, Rafali Daeli SE, mengatakan, pengukuhan FPK kecamatan se-Kabupaten Tangerang dapat menjadi wadah masyarakat Kabupaten Tangerang untuk saling menjaga satu sama lain.
Dia mengucapkan terima kasih dan bangga atas segala bentuk perhatian dan dukungan yang diberikan Bupati Tangerang terhadap FPK selama ini.
“Saya merasa senang atas kehadiran Bapak Bupati Zaki yang langsung melantik kepengurusan di tingkat kecamatan. Ini merupakan bentuk kepedulian dari Bupati Tangerang yang sungguh luar biasa,” ucapnya.
-
Bisnis4 hari ago
Geger! Saham Nvidia Ambles 17% Setelah DeepSeek AI Muncul
-
Kota Tangerang4 hari ago
Persikota Tangerang Vs Sriwijaya FC, Bayi Ajaib Menang 4-2
-
Bisnis6 hari ago
Prediksi Pergerakan Bitcoin di Tahun Baru Imlek 2025: Naik atau Turun?
-
Bisnis5 hari ago
Ripple Kantongi Lisensi di AS: Dampak dan Potensinya untuk Harga XRP
-
Bisnis7 hari ago
Bagi-Bagi Keberuntungan di Tahun Ular, BRI Finance Hadirkan Promo Menggiurkan Bagi Nasabah BRI
-
Bisnis5 hari ago
Strategi Ripple di AS: Apakah Bitcoin Reserve Jadi Kunci Kemenangan XRP
-
Bisnis4 hari ago
Analisis Bitcoin 2025: Tren, Prediksi, dan Prospek Jangka Panjang
-
Kota Tangerang6 hari ago
Liga 2: Persikota Tangerang Vs Sriwijaya FC Berlangsung di Stadion Benteng Reborn