Banten
Airin Rachmi Diany Dapat Dukungan dari Komunitas Anak Muda di Tangsel Jadi Anggota DPR RI

Calon anggota legislatif (Caleg) DPR RI Daerah pemilihan (Dapil) Banten 3 Nomor urut 1 dari Partai Golkar, Airin Rachmi Diany kembali mendapat dukungan dalam kontestasi Pemilihan legislatif (Pileg) 2024.
Teranyar dukungan hadir dari anak muda yang tergabung ke dalam komunitas Bale Merah Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Selasa (5/12/2023).
“Dukungan kepada Ibu Airin kita sudah pasti, kita akan memilih dan memenangkan Ibu Airin di DPR RI dari Partai Golkar,” ujar Koordinator Bale Merah, Fahlul Azizi.
Fahlul mengatakan, dukungan itu bukan berarti tanpa dasar. Namun, ia merasakan betul selama Airin menjabat Walikota Tangerang Selatan dua periode banyak kemajuan yang terjadi di Kota Tangsel.
Bahkan, menurutnya, Airin telah menunjukan kepemimpinan yang bertanggung jawab dan setia kepada masyarakat. Karena itu, pihaknya bertekad mendukung untuk memenangkan Airin jadi anggota DPR RI.
“Kerja nyata terlihat waktu dia menjadi orang nomor satu di Kota Tangsel, banyak kemajuan yang dirasakan oleh kita sebagai warganya, dari sosok bertanggung jawab dan setia, ini sudah tidak diragukan lagi,” terangnya.
Dia berharap, saat terpilihnya Airin di DPR RI dapat mewakili masyarakat Kota Tangsel dan bisa menghantarkan Airin menjadi Gubernur Banten mendatang. “Bisa mewakili aspirasi masyarakat Banten khususnya Kota Tangsel, dan membawa Ibu Airin jadi Gubernur Banten,” pungkasnya. (fid)
-
Bisnis2 hari ago
Peran Vital Petugas Daily Check Sarana di Stasiun: Menjamin Keselamatan dan Kenyamanan Perjalanan Kereta Api
-
Pemerintahan2 hari ago
Jadwal SPMB SMP Negeri di Tangsel Tahun Ajaran 2025/2026, Pendaftaran Dibuka Mulai 24 Juni
-
Bisnis2 hari ago
CALEG GAGAL BANGKIT KARENA LUKISAN: BAGAIMANA SENI MENYEMBUHKAN JIWA AGUS PRIYANTO
-
Serpong Utara2 hari ago
Waisak 2025, WOM Finance Revitalisasi Vihara Cetiya Anurudha di Serpong Utara
-
Pemerintahan2 hari ago
Benyamin Davnie: Kebangkitan Bangsa Berawal dari Langkah Sederhana
-
Bisnis2 hari ago
KAI Properti Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT Pandawa Lima Putra (Liwet Asep Stroberi) untuk Pengembangan Properti di Lima Kota
-
Bisnis1 hari ago
KAI Daop 1 Jakarta Gencarkan Sosialisasi Bahaya Aktivitas di Jalur Kereta Api
-
Bisnis2 hari ago
Gen Z dan AI untuk Masa Depan Berkelanjutan: Universitas Tarumanagara Bahas Inovasi Hijau Berbasis Teknologi dalam Innovation Expo