Cek Fakta
Benarkah Botol Minuman yang Dipegang Jokowi dan Elon Musk Merupakan Alat Penerjemah Canggih? Cek Faktanya!
Bukan alat penerjemah. Tidak ada informasi valid mengenai alat penerjemah canggih berbentuk botol air minum yang dipegang Jokowi dan Elon Musk. Dari video yang beredar di Youtube, terlihat Jokowi dan Elon Musk berbincang menggunakan bahasa Inggris.
======
[KATEGORI]: KONTEN YANG MENYESATKAN
======
[SUMBER]: FACEBOOK (https://archive.fo/5WA2N)
======
[NARASI]:
āKabarnya yang dipegang bapak Presiden Jokowi dan Elon Musk itu bukan botol minuman, melainkan alat penerjemah canggih buatan perusahaan Elon Musk.
Semua ucapan mereka langsung diterjemahkan secara otomatis oleh alat itu.
Bila ini benar maka bisa jadi profesi penerjemah dan buku kamus sebentar lagi semakin berkurang, tetapi setiap orang bisa saling berkomunikasi dengan baikā.
======
[PENJELASAN]:
Sebuah akun Facebook mengunggah foto yang memperlihatkan Presiden Jokowi dan Elon Musk sedang berbincang. Dalam foto tersebut terlihat baik Jokowi dan Elon Musk memengang botol air minum dan diklaim merupakan alat penerjemah canggih buatan perusahaan Elon Musk.
Berdasarkan hasil penelusuran, Klaim bahwa botol minuman yang dipegang CEO Tesla dan SpaceX Elon Musk dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) merupakan alat penerjemah canggih, tidak berdasar. Tidak ada informasi valid mengenai alat penerjemah berbentuk botol air minum.
Seperti diketahui, dalam lawatannya ke Amerika Serikat, Presiden Jokowi menyempatkan untuk berkunjung ke pabrik roket SpaceX di Boca Chica, Amerika Serikat. Jokowi disambut langsung Elon dan diajak berkeliling area.
Dalam video yang diunggah oleh kanal Youtube Sekretariat Presiden pada 15 Mei 2022, terlihat Presiden Jokowi berbincang santai dengan Elon Musk menggunakan bahasa Inggris.
======
REFERENSI:
Sumber:Turnbackhoaks
- Banten6 hari ago
Sekretariat DPRD Banten Gelar Sosialisasi Propemperda Tahun 2025
- Pemerintahan5 hari ago
DSDABMBK Tangsel Perpanjang Sayembara Desain Ornamen Jembatan Cendrawasih V, Total Hadiah Rp45 Juta Menanti
- Tangerang5 hari ago
Rayakan HUT Paramount Enterprise ke-18, Band Padi Reborn dan Ribuan Peserta āParamount Fun Color Runā 2024 Mewarnai Kota Gading Serpong
- Banten3 hari ago
Ketua Komisi V DPRD Banten Ananda Trianh Salichan Harapkan Masyarakat Ikut Serta Dalam Pengawasan Pendidikan
- Bisnis6 hari ago
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, PGN dan BGN Kerjasama Penyediaan Pasokan Gas Bumi
- Bisnis3 hari ago
JNE Raih Penghargaan Best Chief Marketing Officer (CMO) Award 2024Ā
- Bisnis3 hari ago
Sabet Penghargaan Most Popular CFO Awards 2024, PGE Tegaskan Pengelolaan Keuangan Kuat untuk Dukung Swasembada Energi
- Banten3 hari ago
Tanggap Bencana Alam, Sekretariat DPRD Banten Gerak Berikan Bantuan