Kejaksaan Negeri (Kejari) Tangerang Selatan (Tangsel) bersama Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) menggelar kegiatan bakti sosial dengan membagikan 200 paket sembako di seputaran Jalan Promoter, Serpong Tangsel pada Jumat (17/4/2020).
Diketahui Pemerintah pun memgimbau agar masyarakat melakukan Physical Distancing. Terlebih dalam menghadapi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Tangsel, sehingga sedikit banyak berakibat pada perekonomian atau pendapatan yang berkurang.
Kepala Kejari Tangsel, Nur Erlina Sari melalui Kasi Intel Kejari Tangsel, M. Taufik Akbar mengatakan, ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian pihaknya kepada masyarakat, terhadap dampak penyebaran virus Covid-19.
“Kita berharap bakti sosial ini dapat sedikit meringankan beban keluarga besar Kejari Tangsel seperti honorer, staff tata usaha, tukang parkir dan masyarakat sekitar di wilayah Kejari Tangsel,” ujarnya dalam kegiatan bertema Adhyaksa Peduli, Bersatu Kita Bisa.
Menurutnya, pembagian 200 paket sembako tersebut dihasilkan dari hasil sumbangan donasi seluruh unsur pimpinan dan pegawai Kejari Tangsel. (nlr/plp)
-
Nasional4 hari ago
Menhan Prabowo Subianto Bertemu Menhan China Bicarakan Kerja Sama Komprehensif
-
Banten4 hari ago
Pj Gubernur Banten Al Muktabar Dorong Program PTSL Ditingkatkan
-
Bisnis4 hari ago
Pos Indonesia Rilis Super App Pospay
-
Hukum3 hari ago
PBB Tinjau Kesiapan Satgas FPU Indonesia di Tangsel untuk Misi Internasional
-
Nasional3 hari ago
Bonus Atlet SEA Games Ke-32
-
Bisnis4 hari ago
Sandra Dewi Jadi Duta Viva Apotek
-
Hukum4 hari ago
Polri Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia
-
Nasional6 hari ago
Diresmikan Presiden Jokowi, Jembatan Kretek 2 Perkuat Jalur Jalan Lintas Selatan Jawa