Blackberry mengeluarkan produk khusus untuk pasar Indonesia, Aurora, yang dijual seharga Rp 3 jutaan di situs Alfacart.
Ponsel berbasis Android ini merupakan Blackberry pertama yang diproduksi di Indonesia oleh PT BB Merah Putih, perusahaan joint venture Blackberry dan Tiphone Mobile Indonesia Tbk, yang merupakan afiliasi dari PT Telkom Indonesia.
Blackberry Aurora C101-1 ini berlayar sentuh 5,5 inci, tanpa keyboard fisik QWERTY khas ponsel asal Amerika Serikat itu.
Ponsel dual sim ini berdapur pacu Chipset MSM8917 1.4GHz Qualcomm Snapdragon, didukung dengan RAM 4GB dan kapasitas penyimpanan internal 32GB yang dapat diperluas hingga 256GB.
Aurora sudah beroperasi dengan Android Nougat, mengandalkan fitur kamera 13MP bagian belakang dan depan 8 MP. Alfacart membuka pra-pemesanan ponsel ini mulai 3-12 Maret dengan berbagai penawaran maupun potongan harga.
Alfacart selama ini dikenal sebagai e-commerce kebutuhan sehari-hari, konsumen mereka paling banyak berasal dari Jawa Timur 42 persen, Jabotabek 33,69 persen, Jawa Tengah 17,66 persen, lainnya (Kalimantan, Banten, Bali Lombok, Sulawesi, Sumatera) 6,65 persen.
āWalau kini kami masuk sebagai e-commerce terbesar untuk pasar belanja online kebutuhan sehari-hari (groceries), kami juga menyediakan produk lainnya, seperti gadget dan elektronik, fashion, serta kebutuhan gaya hidup lainnya. Kami juga melihat daerah pengguna BBM dan smartphone BB sama dengan kota-kota pembelanja online terutama Alfacart, seperti Jabodetabek4 , Jawa Timur, Jawa Tengahā kata Pimpinan Pemasaran Alfacart.com, Haryo Suryo Putro dalam siaran pers.
Alfacart memakai sistem belanja online to offline (O2O), pesanan dapat diambil di 8.000 toko Alfamart terdekat dan pembayaran dapat dilakukan secara offline di 12.000 toko tersebut di Indonesia. (ant)
- Kuliner5 hari ago
Lokasi Kopi Bolank X Arco, Kafe Terbaru di Tangerang Selatan
- Nasional5 hari ago
Kongres ke-13 JATMAN, Menag Nasaruddin Umar Beri Pesan Pentingnya PersatuanĀ
- Kuliner5 hari ago
Menu Makanan dan Minuman di Cafe Kopi Bolank x Arco
- Tangerang Selatan3 hari ago
Pamulang Jadi Kecamatan dengan Penduduk Terpadat di Tangsel
- Banten3 hari ago
Sekretaris DPRD Banten Deden Apriandhi Terima Penghargaan āThe Best Implementative Programā Pada TangerangPos Award 2024
- Ciputat Timur5 hari ago
Soft Opening Kopi Bolank X Arco
- Nasional3 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Minta Revitalisasi Gedung Warenhuis Medan Integrasikan Nilai Budaya dan Ekonomi Kreatif
- Banten3 hari ago
Hadiri Muswil APPSI Banten Tahun 2024, Wakil Ketua DPRD Banten Yudi Budi Wibowo Dukung Pengembangan Sektor Perdagangan Pasar