Tangerang Selatan
IPQ Tangsel Rayakan Milad ke-2
Ikatan Pendidik Al Qur`an (IPQ) Tangsel merayakan Miladnya yang ke-2, Ahad (25/09/2022) di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur.
Kegiatan tersebut dihadiri Kepala Kantor Kemenag Tangsel Dedi Mahfudin, Kasi Pakis, Suhardi, Pengawas Ilyas Slamet, Ketua IPQ Tangsel, Amin Chumaedi beserta pengurus, perwakilan pengurus IPQ Provinsi Banten dan dihadiri sekitar 500 orang guru PaudQu, TKQ, TPQ, dan TQA di bawah naungan IPQ Tangsel.
Dalam sambutannya saat membuka acara, Kepala Kantor mengucapkan selamat Milad yang ke-2 untuk IPQ Tangsel, seraya berdoa semoga IPQ Tangsel semakin maju dan hebat.
āSaya selalu mengingatkan agar IPQ selalu mengikuti regulasi yang ada. Terus semangat dan bersabar, insya Allah akan diberi keberkahan yang melimpah. Yakinlah, Allah SWT akan mengangkat derajat para guru IPQ karena mereka mencetak generasi qur`ani dan berakhlakul karimah,ā ujarnya.
Hal senada juga disampaikan Kasi Pakis, Suhardi, yang menyampaikan ucapan Milad untuk IPQ Tangsel.
āSelamat Milad, semoga IPQ Tangsel semakin jaya, inovatif, proaktif, dan qurāani,ā ucapnya.
Di tempat terpisah, Kasubbag TU Kemenag Tangsel, Asep Azis Nasser, berharap bertambahnya usia, IPQ Tangsel terus bercahaya dan mencahayakan, jangan lelah untuk menanamkan kebaikan.
āKarena pada dasarnya apapun yang dilakukan, jerih payah dan pengorbanan untuk kebaikan anak-anak, semua itu akan berpulang kepada diri kita sendiri,ā ujarnya.
Sementara itu, ketua IPQ Tangsel, Amin Chumaedi, mengucapkan banyak terima kasih semua pihak khususnya kepada panitia, ketua IPQ kecamatan terlebih kepada para kepala dan guru TPQ yang selama ini telah bekerjasama dengan baik bersama IPQ Tangsel.
āTujuan dari pelaksanaan Milad ini untuk mempererat silaturahmi dan kekompakan agar semakin solid dan saling melengkapi,ā jelasnya.
Dirinya juga berterima kasih kepada Kantor Kemenag Tangsel yang telah memberikan support terhadap kegiatan IPQ Tangsel.
āTak lupa saya juga berterima kasih kepada para mitra IPQ Tangsel dari Syamil Qurāan dan MCI IPQ Tangsel dan donatur yang telah memberikan bantuan doorprize dalam kegiatan milad ke 2 IPQ Tangsel,ā tuturnya.
Peringatan Milad ke-2 IPQ Tangsel diawali dengan senam bersama, dzikir dan tahlil serta doāa bersama. Acara tersebut juga diisi dengan hiburan qosidah, aneka lomba, pembagian hadiah dan doorprize menarik dari IPQ Tangsel dan Sponsorship.
Tak ketinggalan Doorprize juga diberikan dari Tsamil Qurāan dan MCI, serta hadiah uang tunai dari Kepala Kantor Kemenag Tangsel sebesar 500 ribu rupiah. (afm/fid)
- Banten7 hari ago
Sekretariat DPRD Banten Gelar Sosialisasi Propemperda Tahun 2025
- Pemerintahan5 hari ago
DSDABMBK Tangsel Perpanjang Sayembara Desain Ornamen Jembatan Cendrawasih V, Total Hadiah Rp45 Juta Menanti
- Tangerang5 hari ago
Rayakan HUT Paramount Enterprise ke-18, Band Padi Reborn dan Ribuan Peserta āParamount Fun Color Runā 2024 Mewarnai Kota Gading Serpong
- Banten3 hari ago
Ketua Komisi V DPRD Banten Ananda Trianh Salichan Harapkan Masyarakat Ikut Serta Dalam Pengawasan Pendidikan
- Bisnis7 hari ago
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, PGN dan BGN Kerjasama Penyediaan Pasokan Gas Bumi
- Bisnis3 hari ago
JNE Raih Penghargaan Best Chief Marketing Officer (CMO) Award 2024Ā
- Banten3 hari ago
Tanggap Bencana Alam, Sekretariat DPRD Banten Gerak Berikan Bantuan
- Bisnis3 hari ago
Sabet Penghargaan Most Popular CFO Awards 2024, PGE Tegaskan Pengelolaan Keuangan Kuat untuk Dukung Swasembada Energi