Tangerang Selatan
Libur Sekolah di Tangsel Diperpanjang, Pembelajaran Tatap Muka Dibuka 12 Mei 2022
Pembelajaran tatap muka yang semula dijadwalkan pada Senin 9 Mei 2022 usai libur Idul Fitri 1443 H, resmi berubah. Hal itu dibenarkan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tangsel, Deden Deni, Jumat (6/5/2022).
“Iya betul, berdasarkan arahan dari Dirjen Paud Dikdasmen, (Bapak Jemari melalui telepon) bahwa untuk masuk sekolah setelah libur Idul Fitri 1443 H,” ujar Deden.
Lanjut Deden, jadwal pembelajaran tatap muka yang semula Senin 9 Mei 2022 berubah menjadi Kamis 12 Mei 2022.
“Semula terjadwal tanggal 9 Mei 2022, diundur menjadi tanggal 12 Mei 2022,” ungkapnya.
Diundurnya pembelajaran tatap muka, bukan hanya untuk siswa. Akan tetapi, untuk seluruh jajaran tenaga pendidik dan kependidikan.
“Pengunduran masuk itu, bukan hanya untuk siswa tetapi juga untuk tenaga pendidik dan kependidikan,” ucap Deden.
Diketahui, perubahan jadwal pembelajaran tatap muka merupakan sebagai bentuk antisipasi kemacetan arus balik lebaran.
“Ini setelah Kementrian Pendidikan berkoordinasi dengan Kementrian Perhubungan untuk mengantisipasi kemacetan arus balik,” tandasnya. (nlr/plp)
- Pemerintahan6 hari ago
Pemkot Tangsel Raih Penghargaan Realisasi DAK Fisik Tercepat 2024
- Pemerintahan6 hari ago
DWP Tangsel Raih Juara 1 Apresiasi E-Reporting dan E-Asuh Tingkat Provinsi Banten
- Tangerang Selatan6 hari ago
Bersama Tangsel Ska Orchestra, Pilar Saga Ichsan Pukau Ribuan Penonton di Tangsel Sejiwa Fest 2024
- Pemerintahan6 hari ago
Tutup Tangsel Sejiwa Fest 2024, Benyamin Davnie: Tahun Depan Kita Bikin Lebih Seru Lagi
- Pemerintahan6 hari ago
Tangsel Investment Forum 2024, Benyamin Davnie: Kita Dorong Investasi di Sektor Wisata Kesehatan
- Pemerintahan6 hari ago
ICCF 2024: Transformasi Tangsel dari Kota Satelit ke Pusat Ekonomi Kreatif
- Pemerintahan6 hari ago
ICCF 2024: Penanaman Pohon di Kampung Keranggan, Perkuat Ekosistem Hijau di Tangsel
- Tangerang Selatan6 hari ago
Ditutup Kotak Band, Hari Pertama Tangsel Sejiwa Fest 2024 Sukses Pukau Puluhan Ribu Penonton