Kota Tangerang
Liga 2: Persikota Tangerang Vs Sriwijaya FC Berlangsung di Stadion Benteng Reborn

Pertandingan lanjuta Playoff Degradasi Liga 2 Indonesia, Persikota Tangerang vs Sriwijaya FC dijadwalkan berlangsung pada Kamis (30/1/2025) di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang.
Dikutip INDTimes Sumsel, Dalam dua pertemuan terakhir sepanjang kompetisi 2024/2025, Bayi Ajaib lebih unggul dari Elang Andalas. Namun, dalam klasemen playoff degradasi Liga 2, Sriwijaya FC berada di posisi yang lebih baik. Sriwjaya FC menempati peringkat kedua di Grup H, sementara klub asal Kota Tangerang tersebut belum meraih poin dalam babak playoff.
Pada babak penyisihan sebelumnya, Sriwijaya FC mencatat satu kekalahan dan satu hasil imbang melawan Persikota. Dalam pertemuan terakhir pada Rabu (20/11/2024), Sriwijaya FC harus menyerah dengan skor 0-2 dari Persikota di Stadion Benteng Reborn.
Saat ini, klasemen sementara Grup H dipimpin oleh PSMS Medan dengan enam poin. Sriwijaya FC dan Nusantara United FC sama-sama mengumpulkan tiga poin, sedangkan Persikota masih berjuang untuk meraih poin perdana.
Posisi klasemen masih berpotensi berubah. Baik Sriwijaya FC maupun Persikota memiliki peluang yang sama untuk meraih kemenangan. Namun, berdasarkan performa dalam dua laga awal babak playoff, Elang Andalas menunjukkan dominasi lebih dibandingkan Persikota.
Persaingan untuk bertahan di Liga 2 musim depan masih terbuka lebar. Seluruh tim di Grup H memiliki tiga laga sisa untuk menentukan nasib masing-masing. Hanya dua tim teratas yang akan bertahan, sementara dua tim terbawah harus rela turun ke kasta lebih rendah. (KEY/WT/Kts)
-
Kabupaten Tangerang2 hari ago
Persita Tangerang Rekrut Tegar Infantrie Sukamto
-
Kabupaten Tangerang2 hari ago
Rayco Rodriguez Medina Gabung dengan Persita Tangerang
-
Bisnis2 hari ago
Indonesia AirAsia Hadirkan Rute Baru ke Bangkok, Balikpapan, Berau, dan Tarakan
-
Bisnis2 hari ago
Produk Bebas Asap Berbasis Sains dan Teknologi: Kunci Sampoerna-PMI Hadirkan Produk Alternatif yang Lebih Baik
-
Bisnis2 hari ago
Lotte Indonesia Resmikan Pabrik Choco Pie di Cikarang
-
Bisnis2 hari ago
Kolaborasi Mitsubishi Motors X Garuda Indonesia X Tahilalats dalam Sky Explorer
-
Techno2 hari ago
Joe Octavianus, Kisah Pengguna Setia Samsung
-
Techno2 hari ago
Samsung Dorong Inklusi Teknologi lewat SIC Batch 7, Ubah Matematika Jadi Alat Inovasi