Serba-Serbi
Merugi, Sony Kemungkinan Bakal Pecat Ribuan Karyawan
Ilustrasi: logo Sony (net)
Kabartangsel.com – Sony dikabarkan akan melakukan peleburan divisi ponsel pintar mereka dengan beberapa divisi lain. Hal ini dilakukan karena perusahaan tengah merugi dan kabarnya, terjadi pemangkasan jumlah karyawan di divisi tersebut hingga setengahnya.
Perihal pemutusan kerja tersebut, Sony kemungkinan akan melakukannya mulai 2020 akan datang. Setidaknya, sekitar 2000 pekerja bakal dirumahkan.
Meski begitu, pihak Sony pun masih memikirkan kemungkinan lain seperti melakukan transfer pekerja ke divisi lain yang cukup kuat. Sayangnya, hingga saat ini Sony masih bungkam terkait informasi tersebut.
Engadget, Senin (1/4), melaporkan, pengurangan karyawan bukanlah hal yang mengejutkan. Pasalnya, bisnis smartphone Sony beberapa tahun ini terus mengalami penuruan drastis.
Ini bukan kali pertama Sony melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) besar-besaran. Sebelumnya, perusahan bermarkas di Tokyo ini pernah merumahkan sekitar 2.000 karyawan pada 2009 lalu setelah menutup empat pabrik telepon genggam mereka. (mg9/jpnn)
- Bisnis6 hari ago
Inilah 3 Fitur Tersembunyi di Samsung Galaxy A16 5G Bikin Kerja Jadi Lebih Efektif
- Pemerintahan6 hari ago
DWP Tangsel Rayakan HUT ke-25 dengan Pelestarian Budaya Lokal
- Hukum6 hari ago
Pesan Presiden Prabowo Subianto: Amankan Nataru dengan Baik di Apel Kasatwil Polri 2024
- Hukum6 hari ago
Server Judi Online Berada di Luar Negeri, Ini Langkah Polri Menindaklanjutinya
- Nasional7 hari ago
Menag Nasaruddin Umar Minta Badan Moderasi Beragama Proaktif Petakan Kerukunan Umat
- Nasional6 hari ago
Menag Nasaruddin Umar Ajak Akademisi Proaktif dalam Menjaga Lingkungan dan Keseimbangan Alam
- Bisnis6 hari ago
Galaxy AI: Asisten Terbaik untuk Aktivitas Magang Kamu!
- Nasional6 hari ago
Spirit Deklarasi Istiqlal, Kemenag Usung Masjid Ramah untuk Pelestarian Lingkungan