Hukum
Penyuplai Narkoba ke Kombes YBK Diburu Polisi
Polisi akan melakukan pengembangan terkait penangkapan Kombes Yulius Bambang Karyanto (YBK) terkait kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu di sebuah kamar hotel di kawasan Jakarta Utara.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan pihak kepolisian akan melakukan pencarian terhadap pengedar yang menyuplai sabu kepada Kombes YBK.
“Tentunya kita melihat ke depan pengembangan kasus ini kepada yang mengedarkan, siapa yang menyuplai,” ujar Zulpan kepada wartawan, Senin (9/1/2023).
Lebih lanjut Zulpan menambahkan, polisi akan menindak tegas pengedar narkoba tersebut. Dia menilai pemasok sabu itu melakukan tindakan yang cukup berani karena konsumennya perwira polisi.
“Terhadap yang bersangkutan sampai bisa menyuplai barang haram tersebut, tentunya ini tindakan yang sangat berani. Kita akan tegas kepada pengedar tersebut,” jelasnya.
Diberitakan sebelumnya, Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Metro Jaya mengamanakan seorang oknum polisi berpangkat Kombes terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
Dirnarkoba Polda Metro Jaya, Kombes Pol Mukti Juharsa mengatakan oknum polisi yang ditangkap berinisial YBK. Pelaku diamankan di sebuah kamar hotel kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.
“Iya benar, (Kombes YBK) diamankan. Ditangkap di hotel waktunya hari Jumat, 6 Januari kemarin jam 15.36 WIB, di Kelapa Gading,” ungkap Mukti Juharsa, Sabtu (7/1/2023).
“Sudah di Polda. Kita lakukan upaya penangkapan dan tentukan (status) 3×24 jam,” tukasnya. (pmj)
-
Bisnis3 hari ago
Indonesia Airlines Milik Siapa?
-
Bisnis3 hari ago
Calypte Holding Pte Ltd Luncurkan Indonesia Airlines, Layani Penerbangan Internasional
-
Bisnis3 hari ago
KAI Group Dorong Transportasi Berkelanjutan, Layani 78,5 Juta Penumpang dalam Dua Bulan Pertama 2025
-
Bisnis3 hari ago
Tren Perkembangan Adopsi Bitcoin di Tahun 2025: Apa yang Perlu Diketahui?
-
Bisnis2 hari ago
Tetap Produktif di bulan Ramadan, Freelancer Sribu Jadi Andalan Pebisnis
-
Bisnis3 hari ago
PTPP Perkuat Portofolio Kesehatan dengan Pembangunan RS Harapan Kita – Tokushukai Senilai Rp 863,8 Miliar
-
Bisnis1 hari ago
Hisense Hadirkan Mini-LED AI TV U6Q di Indonesia
-
Bisnis1 hari ago
Bahas Sustainability dalam Transportasi Perkeretaapian, Dirut KAI Jadi Narasumber Kuliah Umum di FEB UI