Nasional
Persiapan Keketuaan Indonesia pada ASEAN 2023
Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memberikan keterangan pers usai mengikuti rapat mengenai Persiapan Keketuaan Indonesia pada ASEAN 2023. Ia mengungkapkan bahwa persiapan terkait kegiatan tersebut berjalan dengan baik.
“Persiapan seluruhnya progressing-nya cukup bagus, dari pertemuan working group maupun engagement group. Dan tentunya, tentu kita sedang memonitor kehadiran para pemimpin negara. Tapi dalam dua bulan ini Ministerial Meeting-nya cukup banyak,” ungkap Airlangga kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, (13/09/2022) siang.
Ia pun menyampaikan bahwa pemimpin-pemimpin negara yang diundang dalam pertemuan G20 telah mengonfirmasi kepada Kementerian Luar Negeri.
“Sudah ada, tapi itu sudah dengan Bu Menlu nanti,” ujarnya.
Terkait evaluasi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), Airlangga mengatakan bahwa akan ada. Rapat koordinasi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah yang membahas secara khusus mengenai inflasi. Ia menyebutkan, rapat tersebut akan digelar di Surabaya, Jawa Timur.
“Ini baru mulai. Jadi kita lagi melihat, memonitor angka inflasi dan besok akan ada rapat inflasi, rapat koordinasi daerah dan pusat di Surabaya mengenai inflasi. Nah, besok kita akan beberkan apa faktor inflasi di masing-masing daerah. Sehingga kita menjaga, dua yang kita jaga, inflasi daripada bahan makanan dan inflasi dari transportasi,” jelasnya. (sk)
- Tips5 hari ago
5 Rekomendasi Android Smart TV Terbaik dan Terjangkau 2024
- Pemerintahan7 hari ago
Perkuat Strategi Tangani Isu Publik dan Krisis Komunikasi di Era Digital, Diskominfo Tangsel Gelar Forum Kehumasan
- Pamulang6 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Janji Akan Terus Lanjutkan Program Bedah Rumah
- Politik7 hari ago
Benyamin Davnie Dorong Anak Muda di Tangsel Jadi Pemuda Mandiri
- Pemerintahan7 hari ago
Pjs Wali Kota Tabrani Dorong Sinergi Implementasi UU HKPD di Tangsel Lewat FGD Opsen PKB dan BBNKB
- Tangerang Selatan5 hari ago
Ribka Tjiptaning Puji Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
- Nasional6 hari ago
Menag Nasaruddin Umar dan UIII Bahas Indonesia Sebagai Pusat Keilmuan Islam Dunia
- Banten5 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Akan Dorong MRT Hingga Reaktivasi Jalur Kereta Api di Banten