Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) DKI Jakarta melakukan audensi bersama Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfotik) di Balai Kota DKI, Selasa (16/2/2021). Audensi itu untuk menjalin kolaborasi antara SMSI Jakarta dan Diskominfotik.
Rombongan yang dipimpin langsung Ketua SMSI DKI Jakarta, Jumaedi Achmad A diterima oleh Kadis Kominfotik DKI Jakarta, Atika Nur Rahmania dan jajarannya.
Dalam perbincangan yang hangat tersebut, SMSI DKI Jakarta mengutarakan maksud dan tujuan menjalin kolaborasi dengan jajaran Pemprov DKI Jakarta. Terutama dalam informasi-informasi untuk pemberitaan.
“SMSI sendiri telah menjadi konstituen dari Dewan Pers. Dan kami kepengurusan SMSI DKI Jakarta memperkenalkan diri, agar nantinya dapat bekerja sama, berkolaborasi dengan Pemprov DKI Jakarta,” ujar Jumaedi.
Kadis Kominfotik DKI Jakarta, Atika Nur Rahmania mengapresiasi audiensi tersebut. Menurutnya memang segala kejadian dan informasi di Jakarta menarik untuk diberitakan.
“Sebagai bagian dari ekosistem informasi masyarakat kita bisa berkolaborasi. Karena yang terjadi di Jakarta itu sangat menarik (diberitakan),” terangnya.
Tidak hanya memperkenalkan diri, dalam pertemuan kali ini juga diinformasikan terkait pengukuhan pengurus SMSI DKI Jakarta yang rencananya dilakukan 6 Maret 2021.
Turut hadir dalam audiensi ini, Sekretaris SMSI DKI Jakarta Iqbal Irsyad dan Bendahara SMSI DKI Jakarta Badar Subur.(red)
- Politik16 jam ago
Debat Kedua Pilkada Tangsel, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Sodorkan Program Pengentasan Kemiskinan
- Nasional4 jam ago
Kelola Pasar Gas Bumi, Keberadaan PGN Sesuai dengan UUD 1945
- Nasional4 jam ago
Wapres Gibran Rakabuming Tegaskan Pemuda Sebagai Ujung Tombak Menuju Indonesia Emas 2045
- Nasional3 jam ago
Hadiri CEO Roundtable Forum, Presiden Prabowo Subianto Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS
- Nasional11 jam ago
Presiden Prabowo Subianto akan Hadiri Undangan Raja Charles III hingga PM Keir Starmer
- Hukum3 jam ago
Dittipidsiber Bareskrim Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina