Pamulang
Vaksinasi Covid-19 di Pamulang, Pemkot Tangsel Gandeng Pergerakan Mahasiswa Tangerang Raya

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terus memastikan seluruh lapisan masyarakat mendapatkan Vaksin Covid-19. Salah satu sasarannya adalah pelajar atau mahasiswa. Demikian diungkapkan Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan di Saung Jingga, Pamulang, Rabu (28/7)
Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan menjelaskan bahwa penyebaran Covid-19 semakin masif saat ini. Apalagi varian mutasi bertambah dan menjadi lebih mudah untuk menular. Hampir seluruh sektor perekonomian dan sosial atau infrastruktur merasakan dampaknya.
“Sehingga dibutuhkan kerjasama dari seluruh stakeholder untuk melakukan penanganan Covid-19,” ujar Pilar di Gerai Vaksinasi dan Bantuan Sosial Pergerakan Mahasiswa Tangerang Raya (Permatara) , Pamulang (28/07).
Mahasiswa tentu merasakan perubahan yang signifikan, terutama dalam pola belajar, sehingga ini cukup merugikan. Sebab tidak selamanya model pembelajaran jarak jauh bisa dilakukan dengan maksimal.
Mengetahui situasi tersebut pemerintah berupaya untuk menciptakan herd immunity secepat mungkin. Dengan cara memaksimalkan distribusi vaksin kepada masyarakat.
Untuk masyarakat yang khawatir mengenai kejelasan Vaksin Covid-19 ini, Pilar memastikan bahwa kandungannya sudah terjamin dan tersertifikasi oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
Dalam target vaksinasi, Pilar optimis bahwa kekebalan kelompok akan segera terwujud. Sebab pemerintah terus bekerjasama dengan stakeholder untuk mensosialisasikan vaksinasi ini.
Melalui kegiatan ini Pilar juga mengapresiasi langkah organisasi Permatara bersama dengan Polres Kota Tangsel yang terlibat langsung dalam kegiatan pelaksanaan vaksinasi melalui Gerak Vaksinasi serta Bantuan Sosial.
“Saya yakin dengan keterlibatan mahasiswa bisa membantu akselerasi vaksinasi, sebagai program pemerintah untuk segera mempercepat terbentuknya Herd Immunity,” pungkasnya. (red/fid)
-
Bisnis2 hari ago
Peran Vital Petugas Daily Check Sarana di Stasiun: Menjamin Keselamatan dan Kenyamanan Perjalanan Kereta Api
-
Pemerintahan2 hari ago
Jadwal SPMB SMP Negeri di Tangsel Tahun Ajaran 2025/2026, Pendaftaran Dibuka Mulai 24 Juni
-
Bisnis2 hari ago
CALEG GAGAL BANGKIT KARENA LUKISAN: BAGAIMANA SENI MENYEMBUHKAN JIWA AGUS PRIYANTO
-
Serpong Utara2 hari ago
Waisak 2025, WOM Finance Revitalisasi Vihara Cetiya Anurudha di Serpong Utara
-
Pemerintahan2 hari ago
Benyamin Davnie: Kebangkitan Bangsa Berawal dari Langkah Sederhana
-
Bisnis2 hari ago
KAI Properti Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT Pandawa Lima Putra (Liwet Asep Stroberi) untuk Pengembangan Properti di Lima Kota
-
Bisnis1 hari ago
KAI Daop 1 Jakarta Gencarkan Sosialisasi Bahaya Aktivitas di Jalur Kereta Api
-
Bisnis2 hari ago
Gen Z dan AI untuk Masa Depan Berkelanjutan: Universitas Tarumanagara Bahas Inovasi Hijau Berbasis Teknologi dalam Innovation Expo