Connect with us

Serpong, kabartangsel.com — Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie berpesan kepada seluruh kader kesehatan agar selalu mensosialisasikan pola hidup bersih dan sehat.

“Jangan sampai Kota Tangsel yang sudah maju perekonomiannya tetapi masyarakatnya belum mempunyai pola hidup bersih dan sehat. Sebagai pelayan kesehatan, mari terus sosialisasikan pola hidup bersih dan sehat kepada masyarakat,” ujar Benyamin saat menghadiri acara pertemuan peningkatan kapasitas surveilans melalui kebijakan penanggulangan krisis yang digelar Dinkes Tangsel di Resto Kampoeng Anggrek, Serpong, Kamis (23/3/2017).

Sebagai pelayan masyarakat, memberikan pelayanan publik, membangun daya saing daerah, dan memberikan kesejahteraan masyarakat adalah tugas wajib pemerintah.

“Tangsel harus sigap dan mengambil posisi cepat untuk melayani masyarakat, khususnya persoalan kesehatan. Lakukan kolaborasi dengan RT, RW, kader kesehatan, dan Lurah,” ujarnya. (fid)

Advertisement

Populer