Sejak tahun 2013 hingga tahun 2016, Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah membangun sebanyak 227 balai warga.
“Balai Warga ini nantinya akan dilengkapi dengan Wi-Fi gratis agar masyarakat lebih mudah untuk menambah ilmu dan memperluas wawasan,” kata Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany dalam sambtannya saat peresmian Balai Warga di Balaikota Tangsel, Jumat (3/1/2017).
Dalam kesempatan terebut, walikota Airin meminta kepada Bagian Pemerintahan pada Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangsel untuk mengadakan perlombaan Balai Warga terbaik.
“Tujuan dari perlombaan ini untuk mengetahui rasa memiliki warga terhadap balai warganya,” ungkapnya.
Airin berpesan kepada seluruh ketua RW bersama dengan warganya untuk memelihara, menjaga, mempercantik, dan memanfaatkan Balai Warga untuk kepentingan warga sekitar.
Kepala Bagian Pemerintahan pada Sekda Kota Tangsel Widodo Hari Lusinto,menjelaskan bahwa Balai Warga merupakan salah satu program pemberdayaan masyarakat.
“Pemerintah Kota Tangerang Selatan membangun Balai Warga sebagai sarana penunjung aktifitas warga di setiap RW se-Kota Tangerang Selatan,” ujarnya.
Usai memberikan sambutan, Walikota Airin menandatangani prasasti dan memberikan piagam kepada Ketua RW secara Simbolis kepada 4 Balai Warga yaitu Balai warga RW 04 Keluarahan Muncul, RW 06 Kelurahan Pondok Jagung, RW 07 Keluarahan Cipayung, dan RW 20 Kelurahan Benda Baru. (fid)
-
Banten2 hari ago
Jumbara PMR Banten IV Sukses, Dihadiri IFRC dan Palang Merah Jepang
-
Techno2 hari ago
Keunggulan yang Ditawarkan HONOR 400 Series di Indonesia
-
Nasional2 hari ago
Dukung Program Kesehatan Gratis, Kemenag RI Libatkan Jutaan Siswa dan Santri
-
Banten2 hari ago
Komisi V DPRD Banten Terima Kunjungan Kerja DPRD Kab. Purwakarta
-
Banten2 hari ago
Raker Komisi V Bahas Raperda Usul DPRD Tentang Penyelenggaraan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan di Provinsi Banten
-
Sport12 jam ago
Timnas Putri Indonesia Gagal Lolos ke Piala Asia 2026 Usai Kalah 1-2 dari Taiwan
-
Bisnis12 jam ago
Ergo Pergola Hadirkan Struktur Outdoor Elegan dan Tangguh untuk Hunian dan Bisnis Premium
-
Pemerintahan9 jam ago
Munas Aswakada 2025, Pilar Saga Ichsan: Kolaborasi Wakil Kepala Daerah Jadi Kunci Menuju Indonesia Emas 2045