Serpong, kabartangsel.com — Kafilah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang telah berhasil mempertahankan juara umum pada perhelatan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-XIV Tingkat Provinsi Banten 2017, akhirnya bisa tersenyum lega. Pasalnya, Pemerintah Kota Tangsel menepati janjinya memberikan bonus atau hadiah.
Wakil Walikota Tangsel, Benyamin Davnie, mengatakan bahwa penghargaan dari Pemkot Tangsel yang telah diberikan jangan dilihat dari besaran angkanya. Akan tetapi hal ini merupakan bentuk dan rasa apresiasi Pemkot Tangsel kepada kafilah dan tim official karena telah mengharumkan Kota Tangsel dalam MTQ XIV Banten 2017.
“Saya ucapkan selamat kepada kafilah kota tangsel yang telah berhasil memboyong predikat juara umum pada MTQ tingkat Provinsi Banten. Kita juara sudah 4 kali. Insya Allah, Tangsel akan menjadi tuan rumah pada penyelenggaraan MTQ Tingkat Provinsi Banten di tahun yang akan datang,” kata Benyamin di Kampung Anggrek Resto, Buaran, Kecamatan Serpong, Kamis, (25/5/2017).
Benyamin berharap kepada pengurus Lembaga Pengembangan Tillawatil Qur’an (LPTQ), Majelis Ulama Indonesis (MUI), pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM), dan para kafilah dapat membantu Pemkot Tangsel dalam mendidik anak-anak dan generasi penerus bangsa dengan pendidikan agama Islam.
“Kita mesti bisa terus membentuk akhlak dan moral bagi anak-anak kita lewat program pendidikan agama. Karena, generasi muda sedang dilanda krisis moral dan agama,” imbuh Benyamin.
Sementara itu, Ketua LPTQ Kota Tangsel, Abdul Rojak, menerangkan bahwa Kota Tangsel memang sudah dikenal sebagai lumbung qori dan qoriah. Kontingen MTQ ke-XIV membuktikan jati diri dengan kemampuan mempertahankan gelar juara umum.
“Prestasi yang sangat membanggakan. Semua itu memerlukan perencanaan yang baik, menjaga soliditas dan kekompakan pengurus,” terangnya.
-
Bisnis2 hari ago
Mudik Lebaran Murah Meriah! Tiket KA Ekonomi Antar Kota KAI Mulai Rp10.000
-
Bisnis2 hari ago
Arfiana Maulina: Kuliah Komunikasi Rela Belajar Hukum, Berjuang Melawan Mafia Tanah dan Berkontribusi untuk Petani dan Lingkungan
-
Bisnis3 hari ago
DBS RISE 2025: Komunitas Pengusaha Muslim Jakarta Meneguhkan Bisnis Berbasis Syariah
-
Bisnis2 hari ago
MLV Teknologi Perkuat Kerjasama dengan HDII Banten untuk Majukan Industri Desain Interior di Indonesia
-
Bisnis1 hari ago
Indonesia Airlines Milik Siapa?
-
Bisnis2 hari ago
Film “Bukan Jodoh Biasa Nih”, Aksi Kocak dan Petualangan Seru
-
Bisnis2 hari ago
Dukung Keberlanjutan Lingkungan, PT PHC Indonesia Tanam 500 Pohon Alpukat di Desa Pasirbungur
-
Bisnis2 hari ago
Bagas Adji Saputra: Digital Twin Akan Membuat Kesalahan Manusia Jadi Barang Langka