Banten
Airin Rachmi Diany Ajak Tingkatkan Peran Pendidikan Dalam Membangun SDM di Banten
Pemerhati Pendidikan dan Kesehatan Airin Rachmi Diany mendorong peran penting Pendidikan dalam membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas di Provinsi Banten, Kamis (11/5/2023).
Hal ini disampaikan Airin saat menghadiri kegiatan Silaturahmi dan Halal Bihalal Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangerang Selatan (Tangsel), di Universitas Pamulang (UNPAM), Kota Tangerang Selatan.
“Saya ingin menyampaikan dan titip kepada Bapak Ibu semua, sebagai tenaga pendidik dan kependidikan, tentu faktor penentu kualitas sumber daya manusia ini ada Pendidikan, Kesehatan, dan Ekonomi,” ungkapnya
Dalam pendidikan, Airin menyebutkan, terdapat tiga langkah yang harus diperhatikan untuk membangun sumber daya manusia yang berkualitas yakni Reorientasi Kurikulum, Peningkatan Kualitas Mengajar Guru, dan Blended Learning.
“Reorientasi Kurikulum, kebijakan kurikulum harus mengkolaborasi kemampuan peserta didik pada dimensi kecakapan hidup, kemampuan hidup bersama ataupun berkolaborasi, dan berfikir kritis juga kreatif. Tentunya mengedepankan soft skills serta keterampilan hidup,” jelas Airin Rachmi.
Kemudian, Airin juga menuturkan terkait peningkatan kualitas mengajar Guru dalam dunia Pendidikan. Menurutnya, seorang Guru perlu meningkatkan penguasaan terhadap Teknologi.
“Guru perlu meningkatkan penguasaanya terhadap Teknologi, membangun Kolaborasi, juga Kreatif, dan mengajar secara utuh ditunjang dengan Pelatihan-pelatihan,” ujarnya
Lalu, Blended Learning, Airin mengatakan Pembelajaran tidak hanya tatap muka, melainkam kombinasi pembelajaran Daring atau E-Learning dan tatap muka atau Face to Face.
“Model pembelajaran ini menuntut Optimalisasi penggunaan Teknologi sebagai alat bantu Pendidikan yang diharapkan mampu menghasilkan generasi Kreatif, Inovatif, serta Kompetitif untuk menghadapi Era Disrupsi,” tuturnya
Terakhir, dirinya berpesan, kepada para tenaga pendidik dan kependidikan untuk tetap bersemangat dalam melahirkan generasi terbaik penerus bangsa. (fid)
- Tangerang Selatan6 hari ago
Pilkada Tangsel 2024, Benyamin Davnie Bersama Keluarga Gunakan Hak Pilih di TPS 13 Lengkong Karya
- Kota Tangerang5 hari ago
Quick Count Kedai Kopi di Pilkada Kota Tangerang: Sachrudin-Maryono Unggul 50,43 Persen
- Nasional2 hari ago
Ahmad Zubaidi “Mr Ubeid” Raih Guru Madrasah Aliyah Inspiratif Tingkat Nasional 2024
- Pemerintahan3 hari ago
HKN ke-60, Wali Kota Benyamin Davnie Komitmen Jadikan Tangsel sebagai Kota Sehat
- Tangerang Selatan5 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Raih 62,44 Persen Suara di Pilkada Tangsel, Unggul di Semua Kecamatan
- Banten5 hari ago
PT Nusantara Infrastructure Tbk Dukung UMKM Lokal Milik Disabilitas Melalui Program Komunitas Berdaya Nusantara di Tangsel
- Tangerang Selatan6 hari ago
Pilkada Tangsel 2024, Pilar Saga Ichsan: Semoga Hasilnya Baik dan Maksimal
- Pemerintahan5 hari ago
Pemkot Tangsel Telah Tindaklanjuti 997 Aduan Masyarakat Lewat SP4N-LAPOR Hingga Oktober 2024