Connect with us

Penghargaan Ballon d’Or tahun ini jatuh ke tangan penggawa Real Madrid, Luka Modric. Ya, Modric berada di puncak usai mengumplukan poin tertinggi dengan 753 poin. Pemain asal Kroasia itu mengungguli mantan rekan satu timnya, Christiano Ronaldo yang berada di peringkat kedua dengan torehan 476 poin.

Sedangkan di tempat ketiga ada pemain Atletico Madrid, Antoine Griezmann yang mengoleksi 414 poin. Lalu tepat di belakang Griezman ialah Kylainn Mbappe. Pemain Paris Saint-Germain (PSG) iru berada di tempat keempat dengan meraih poin sebanyak 347.

Sementara bintang Barcelona, Lionel Messi, harus puas berada di peringkat kelima dengan 280 poin. Kemenangan Modric sekaligus memutus dominasi Messi-Ronaldo yang berlangsung hingga satu dekade kebelakang.

Wajar jika Modric terpilih sebagai peraih penghargaan Ballon d’Or tahun ini. Eks penggawa Tottenham Hotspurs itu memang menunjukkan performa positifinya baik di level klub ataupun di level tim nasional.

Advertisement

Di level klub, Modric berhasil meraih tiga kali juara Liga Champions berturut-turut bersama raksasa Spanyol, Real Madrid. Sedangkan di level tim nasional, pemain kelahiran 9 September 1985 iutu membuktikannya dengan membawa Tim Nasional (Timnas) Kroasia melaju hingga partai puncak pada ajang Piala Dunia 2018 yang dilangsungkan di Rusia.

Sekadar informasi, tahun ini Modric juga dinobatkan sebagai pesepakbola putra terbaik FIFA 2018 pada malam penghargaan di London, Inggris pada September lalu. Pada ajang ini, pria berpaspor Kroasia itu menyingkirkan dua nominasi lainnya, Cristiano Ronaldo dan Mohamed Salah. (oz/red)

Populer