Pemerintahan
Damkar Tangsel Gelar Penyuluhan dan Pencegahan Bahaya Kebakaran
Perkembangan Kota Tangerang Selatan yang begitu pesat dan seiring dengan pertambahan penduduk serta jumlah pemukiman yang semakin tinggi berdampak pula terhadap tingginya intensitas kebakaran di wilayah kota Tangerang selatan.
Untuk itu dalam rangka meningkatkan pemahaman dan pengetahuan masyarakat terhadap penanggulangan pertama pada kebakaran Damkar Kota Tangerang Selatan Menggelar Sosialisasi Penyuluhan dan pencegahan bahaya kebakaran yang dilaksanakan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Tangerang Selatan di Aula Kantor Lurah Pondok Kacang Barat Kecamatan Pondok Aren, Selasa (13/05/14) yang diikuti sejumlah Penjual Gas, tokoh masyarakat, Tokoh Agama, Ibu-ibu serta ketua RT dan RW se Kelurahan Pondok Kacang Barat.
Pada sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada warga agar lebih dini dapat mengetahui sistem pencegahan dari bahaya kebakaran sebelum terjadi dan dapat mengendalikan pada saat terjadi kebakaran didaerah warga bertempat tinggal, terutama kepada pengusaha dan penjual gas serta ibu-ibu rumah tangga yang setiap harinya bersentuhan dengan bahan bakar gas.
Dalam sambutannya, Margono Sekretaris Kelurahan mengatakan, diharapkan kepada seluruh peserta sosialisasi ini, baik seluruh Penjual Gas, tokoh masyarakat, Tokoh Agama, Ibu-ibu serta ketua RT dan RW partisipasinya dapat juga mensosialisasikan kepada warga tetangganya untuk dapat memahami pengendalian dan pencegahan kebakaran ini.
Selain itu menurut Margono mengingatkan kepada seluruh peserta sosialisasi lebih proaktif memberikan pemahaman pada pengendalian dan pencegahan kebakaran tersebut.
Turut hadir dalam acara Kasi penyelamatan Damkar Kota Tangsel Abidin Litiloly, SE, instruktur dari diklat Damkar Kota Tangsel Margiono. (kn/KT)
- Politik19 jam ago
Debat Kedua Pilkada Tangsel, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Sodorkan Program Pengentasan Kemiskinan
- Nasional8 jam ago
Kelola Pasar Gas Bumi, Keberadaan PGN Sesuai dengan UUD 1945
- Nasional7 jam ago
Wapres Gibran Rakabuming Tegaskan Pemuda Sebagai Ujung Tombak Menuju Indonesia Emas 2045
- Nasional7 jam ago
Hadiri CEO Roundtable Forum, Presiden Prabowo Subianto Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS
- Nasional14 jam ago
Presiden Prabowo Subianto akan Hadiri Undangan Raja Charles III hingga PM Keir Starmer
- Hukum7 jam ago
Dittipidsiber Bareskrim Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina
- Nasional1 jam ago
Menag Nasaruddin Umar dan Sekjen IIFA Bahas Peran Masjid untuk Pendidikan Islam
- Nasional1 jam ago
Wamenag: KPMN 2024 Bekali Peserta Semangat Kebangsaan