Nasional
Mengintip Lima Koleksi Mobil dalam Garasi Bos Facebook, Ini Isinya!
Kabartangsel.com – Siapa yang tak kenal dengan Mark Zuckerberg, salah satu orang terkaya di dunia yang masih sangat muda. Dengan kerja kerasnya, ia berhasil menghubungkan dunia dengan facebook yang diciptakannya. Meski menjadi orang terkenal, kehidupan Mark tampak sederhana dalam keseharian.
CNN Money Juli 2018 menyebutkan, Bos facebook ini memiliki kekayaan fantastis sebesar USD 81,6 miliar, atau setara Rp 1.173 triliun. Kekayaan sebesar ini tentu membuat Mark bisa membeli apapun yang diinginkan, termasuk barang koleksi mewah. Salah satunya adalah mobil.
Berikut ini sejumlah mobil yang ada di dalam garasi Mark yang super kaya ini. Dikutip dari Carsoid beberapa waktu lalu pada tahun 2018, Mark Zuckerberg memiliki lima koleksi mobil mewah.
Pertama, Acura TSX. Mobil ini merupakan model sedan mid-size yang dibekali dengan mesin 2.4 liter empat silinder yang dipasangkan dengan transmisi lima kecepatan. Acura model ini mampu melesat dengan power mencapai 137 mph. Mobil ini memiliki harga USD 30 ribu atau setara dengan Rp 456 juta.
Kedua, Volkwagen MK6 GTI. Mobil asal Jerman ini dimilikinya sejak 2014. Mobil ini cukup istimewa karena pelanggan dapat memilih model sesuai karakternya yang disiapkan secara opsional. MK6 memiliki kecepatan maksimum 238 kilometer per jam, dan dapat mencapai 0-100 selama 6,9 detik. Harganya juga kurang lebih sama dengan Acura TSX.
Ketiga, Honda Fit. Meski ia memiliki kekeyaaan berlimpah, Mark juga punya koleksi mobil kelas menengah yaitu Honda Fit tahun 2014. Fit memiliki mesin 4 silinder dengan power 117 hp dengan transmisi manua 5-percepatan. Harganya berkisar Rp 140-an juta.
Keempat, Sedan Infiniti G. Yang Brand Infiniti dikenal sebagai merek mewah dari Nissan. Model G Sedan merupakan salah satu mobil yang menawarkan kabin luas, kenyamanan kelas atas dan tentu memiliki fitur mewah. Sedan ini dibekali mesin 3,7 liter yang menghasilkan power 328hp. Harganya ada dikisaran Rp 480-an juta.
Kelima, Pagani Huayra. Mobil ini merupakan koleksi paling mewah Mark. Pagani termasuk salah satu bran supercar yang terkanl memiliki desain Italia yang sempurna yang didukung dengan teknologi mesin super kencang. Mobil ini dibekali mesin V-12 6.0-liter dengan power 720 hp. Ia bisa disejajarkan dengan Bugatti, Aston Martin, dan Ferrari. Harganya berkisar antara USD 1,4 juta hingga USD 2 juta atau setara dengan Rp 30,4 miliar lebih. (wzk/JPC)
- Banten5 hari ago
Live Streaming Debat Kedua Pilkada Banten 2024, Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Vs Andra Soni-Achmad Dimyati Natakusumah
- Politik5 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Siap Hadapi Debat Kandidat Perdana Pilkada Tangsel 2024
- Banten3 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Gelar Kampanye Akbar Banten Maju Bersama di Kabupaten Tangerang
- Pendidikan6 hari ago
Film Pendek dan Animasi Karya Siswa dan Siswi SMK Budi Luhur Siap Rilis Perdana di Bioskop
- Banten5 hari ago
Debat ke-2 Pilkada Banten 2024, Tema “Peningkatan Pelayanan Masyarakat dan Penyelesaian Persoalan Daerah”
- Nasional6 hari ago
Syarat dan Jadwal Tahapan Seleksi Petugas Haji 2025 Tingkat Daerah
- Banten2 hari ago
Panggung Kampanye Roboh Diguyur Hujan, Tim Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi: Kehendak Allah, Tidak Ada Korban Jiwa
- Banten6 hari ago
Jaringan Asa Kami BENPILAR Deklarasi Dukung Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan dan Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi