Nasional
[SALAH] Pesawat Pribadi Prabowo Dilarang Mendarat di Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin
![[SALAH] Pesawat Pribadi Prabowo Dilarang Mendarat di Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin](https://kabartangsel.com/wp-content/uploads/2019/03/Untitled3.png)
PT Angkasa Pura I
(Persero) membantah adanya larangan mendarat bagi pasangan calon presiden nomor
urut 02 di Bandara Syamsudin Noor di Banjarmasin.
======
Kategori : HOAKS / Fabricated Content
======
Sumber : Media Sosial Twitter
======
Narasi :
Info terbaru pesawat pribadi pak prabowo tdk dapat ijin untuk
mendarat di bandara samsudinnoor bjrmasin.utk menghadiri haul guru sekumpul hr
ini…sungguh Terlalu Rezim ini..pdahal bukan utk kampanye.
Gara2 PS tdk dikasi mndarat
di Peswatnya di Banjarmasin smua Bendera O1 diturunin sama Rakyat
======
Penjelasan :
Beredar pesan yang
menyebut pesawat pribadi yang mengangkut capres nomor urut 02, Prabowo Subianto, dilarang
mendarat di Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin pada Minggu (11/3) kemarin.
Di dalam pesan
tersebut juga tertulis Prabowo ke Banjarmasin bukan
untuk kampanye, melainkan menghadiri Haul Guru Sekumpul ke-14 di Kota
Martapura, Kalimantan Selatan.
PT Angkasa Pura I (Persero) membantah adanya larangan mendarat
bagi pasangan calon presiden nomor urut 02 di Bandara Syamsudin Noor di
Banjarmasin.
Corporate Communications Senior Manager AP I Awaluddin
mengatakan tidak ada pesawat pribadi yang dilarang mendarat di bandara tersebut
hari ini.
“Tadi pihak bandara telah mengizinkan pesawat pribadi
mendarat. Bukan Pak Prabowo, tetapi Pak Sandiaga Uno yang menggunakan pesawat
tersebut,” kata Awaluddin, Minggu (10/3/2019).
Dia mengaku baru saja melakukan penerbangan dari Banjarmasin.
Pesawatnya yang melakukan lepas landas (take off) pukul 18.45 WITA.
Saat itu, lanjutnya, pesawatnya sempat menunggu beberapa menit
di taxiway karena menunggu pesawat lain yang hendak mendarat. Pesawat yang
ditunggu tersebut digunakan oleh Sandiaga Uno.
Kordinator Jurubicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak, memastikan bahwa kabar itu tidak benar.
Bapak tidak ke Banjarmasin,” ujarnya, diberitakan RMOLNetwork.
Bang Sandi yang ke sana,” sambung Dahnil.
Disebutkan dalam kabar yang berkembang itu, bahwa perjalanan Prabowo ke Banjarmasin adalah untuk menghadiri Haul Guru Sekumpul.
(Kabar itu) tidak benar,” ujar Dahnil lagi.
Adapun Sandiaga Uno berangkat ke Banjarmasin setelah menyelesaikan kegiatannya di Bandung.
Langsung menuju Haul Guru Sekumpul. Mudah-mudahan mendapat keberkahan,” tulis Sandi di akun Twitter miliknya, @sandiuno.
Guru Sekumpul yang memiliki nama asli Muhammad Zaini bin Abdul Ghani Al Banjari adalah seorang ulama terkenal di Kalimantan. Pria kelahiran Martapura pada 11 Februari 1942 ini meninggal dunia pada 10 Agustus 2005.
Guru sekumpul merupakan keturunan kedelapan dari ulama besar Banjar, Maulana Syekh Muhammad Arsyad bin Abdullah Al Banjari.
Semasa hidupnya, ia juga menulis sejumlah buku, seperti Risalah Mubaraqah, Manaqib Asy-Syekh As-Sayyid Muhammad bin Abdul Karim Al-Qadiri Al-Hasani As-Samman Al-Madani, dan r-Risalatun Nuraniyah fi Syarhit Tawassulatis Sammaniyah.
Referensi :
http://www.rmolsumsel.com/read/2019/03/10/111289/Hoax,-Kabar-Pesawat-Prabowo-Dilarang-Mendarat-
https://www.facebook.com/groups/fafhh/permalink/853038738361996/
-
Bisnis3 hari ago
BANJIR ORDERAN DI ERA DIGITAL : Cekat.AI & MOC Gelar Kopdar Offline Eksklusif STRATEGI JUALAN CERDAS BARENG AI ALA CEKAT AI X META
-
Bisnis3 hari ago
Indonesia Masuki Era Free Intelligence: Pertumbuhan AI Kian Pesat di Berbagai Sektor
-
Bisnis2 hari ago
Bitcoin di Jalur Menuju Harga Rp1,73 Miliar, Pengaruh Sentimen Positif dari AS
-
Tips2 hari ago
Jember Tourism, Jelajahi Keindahan Wisata di Kabupaten Jember
-
Pemerintahan3 hari ago
Pilar Saga Ichsan Kunjungi Korban Pelecehan Seksual, Tegaskan Berdiri di Pihak Korban dan Siap Kawal Sampai Tuntas
-
Bisnis1 hari ago
KAI Salurkan Rp8,1 Miliar untuk Pemberdayaan Masyarakat: Dorong Keberlanjutan dan Kesejahteraan Lewat TJSL
-
Sport3 hari ago
Skor Juara Liga 1 2024-2025 Persib Bandung Vs Barito Putera 1-1
-
Nasional21 jam ago
Gempa Magnitudo 6,2 Aceh Barat Daya, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami