Kabupaten Tangerang
Tertinggi, Cakupan Vaksinasi Tembus 40 Ribu Lebih Dalam Satu Hari

Pemkot Tangerang tengah melaksanakan bulan vaksinasi atau bisa disebut dengan gebyar vaksinasi yang kali ini dilakukan di lingkungan RW se-Kota Tangerang guna mempercepat membentuk herd imunity atau kekebalan komunal.
Walikota Tangerang Arief R. Wismansyah menuturkan target yang disiapkan Pemerintah Kota Tangerang sebanyak 30 ribu dosis perharinya yang akan dilakukan selama satu bulan penuh.
“Pelaksanaannya kita lakukan di RW – RW agar masyarakat yang akan vaksinasi bisa lebih mudah menjangkaunya. Kita lakukan swiping ke RW – RW, memastikan warga masyarakat setempat sudah melakukan vaksinasi yang bertujuan untuk membangun kekebalan komunal,” kata Arief, Kamis, (9/9/2021).
Lebih lanjut, Arief juga mengungkapkan saat ini capaian vaksinas dosis 1 di Kota Tangerang sudah berada diangka 59.6% sedangkan dosis ke 2 diangka 37,4 %, hal ini berkat kerjasama pemerintah, TNI, Polri dan juga stakeholder yang turut menyukseskan vaksinasi.
“Alhamdulillah kemarin cakupan vaksinasi tembus diangka 40 ribuan dalam satu hari melebihi target yang sebelumnya hanya 25 ribu sampai 30 ribu, ini merupakan rekor tertinggi yang dilakukan teman – teman nakes di Kota Tangerang dan juga dukungan TNI dan Polri,” ungkap Arief.
Arief berharap, dengan adanya bulan vaksinasi ini bisa cepat terbentuk herd imunity atau kekebalan komunal di Kota Tangerang.
“Antusias masyarakat alhamdulillah masih baik terhadap pentingnya vaksinasi, mudah – mudahan capaian baik ini bisa berlanjut sehingga program vaksinasi ini bisa sukses,” harap Arief.
Kendati demikian, lanjut Arief menyampaikan bagi masyarakat yang sudah melakukan vaksinasi agar tetap melaksanakan disiplin protokol kesehatan.
“Walau sudah vaksin jangan abai dan lalai, tetap waspada dengan disiplin protokol kesehatan,” pungkas Arief. (KEY/WT)
-
Banten6 hari ago
Ketua DPRD Banten Beri Pesan Pada Pelaku Usaha Fesyen Untuk Memperluas Jejaring
-
Banten6 hari ago
DPRD Banten Terus Matangkan Raperda Tentang Pajak Dan Retribusi Daerah
-
Nasional6 hari ago
Wamenhan M Herindra Hadiri Delivery MCMV Ship di Jerman
-
Banten6 hari ago
Terima Audiensi Komite SKh Negeri 1 Kota Tangerang, Komisi V DPRD Banten Dukung Pengadaan Gedung Sekolah
-
Banten6 hari ago
Terkait Pembangunan Gedung Sekolah SKh, Komisi V Terima Audiensi Komite SKh Negeri 1 Kota Tangerang
-
Nasional6 hari ago
Upaya Pencegahan Penyakit Jantung Diperluas ke Posyandu
-
Nasional6 hari ago
Menhan Prabowo Subianto Apresiasi JAT TNI AU Tampil di Pameran Dirgantara Internasional LIMA 2023 Malaysia
-
Nasional6 hari ago
Kemenkes Kirim 107 Ton Obat dan perbekalan Kesehatan Untuk Pelayanan Kesehatan Jemaah Haji