Banten
Wali Kota Benyamin Davnie Lepas Kontingen Tangsel Ikuti Porprov VI Banten
Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie melepas secara langsung kontingen Kota Tangerang Selatan ke Porprov VI Banten tahun 2022 yang diselenggarakan di Kota Tangerang.
Pelepasan dilakukan di Aula Blandongan, Puspemkot Tangsel pada Jumat (18/11) sore.
“Bermain baik saja, kalau kita tidak bermain baik, kita harus menunggu 4 tahun lagi untuk juara umum Porprov,” pesan Benyamin.
Ia berpesan untuk fokus terhadap kemampuan diri masing-masing. Dan yang utama, tidak takut menghadapi lawan dari manapun.
“Siapapun lawan kita, tidak masalah buat kita. Jadi fokus yang ada di dalam diri sendiri. Bermain baik saja, kalahkan ego-ego kita. Insyaallah kita akan jadi pemenangnya,” ujarnya.
“Atas nama pribadi, pemerintah kota Tangerang Selatan, selamat berjuang kepada seluruh atlet dan official dalam seluruh cabang olahraga yang dipertandingkan,” tambahnya.
Dan disampaikan Benyamin, di tahun 2026, Kota Tangerang Selatan akan menjadi tuan rumah Porprov ke-7 Banten.
Sementara itu, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga kota Tangsel, Mursinah menyampaikan bahwa total atlet yang membawa nama harum Tangerang Selatan di ajang Porprov VI berjumlah 618 atlet.
“Dan pelaksanaan dari tanggal 20-29 November 2022 dan tempat di Kota Tangerang,” jelasnya. (red/fid)
- Tips4 hari ago
5 Rekomendasi Android Smart TV Terbaik dan Terjangkau 2024
- Pemerintahan6 hari ago
Perkuat Strategi Tangani Isu Publik dan Krisis Komunikasi di Era Digital, Diskominfo Tangsel Gelar Forum Kehumasan
- Pamulang5 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Janji Akan Terus Lanjutkan Program Bedah Rumah
- Politik6 hari ago
Benyamin Davnie Dorong Anak Muda di Tangsel Jadi Pemuda Mandiri
- Tangerang Selatan4 hari ago
Ribka Tjiptaning Puji Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
- Banten4 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Akan Dorong MRT Hingga Reaktivasi Jalur Kereta Api di Banten
- Pemerintahan6 hari ago
Pjs Wali Kota Tabrani Dorong Sinergi Implementasi UU HKPD di Tangsel Lewat FGD Opsen PKB dan BBNKB
- Nasional5 hari ago
Menag Nasaruddin Umar dan UIII Bahas Indonesia Sebagai Pusat Keilmuan Islam Dunia