Nasional
Ambar Rahayu: Harganas Momentum Bangun Generasi Emas Indonesia dari Keluarga

Pemerintah menetapkan tanggal 29 Juni sebagai Hari Keluarga Nasional (Harganas). Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Ambar Rahayu mengatakan, peringatan Harganas setidaknya dapat menyadarkan masyarakat akan arti penting sebuah keluarga.
“Kami ingin masyarakat lebih familiar dengan Hari Keluarga dibanding Hari Valentine. Karena bagaimana pun keluarga adalah segala-galanya,” kata Ambar dalam acara peluncuran logo Hari Keluarga Nasional (Harganas) 2015, Kamis (26/3).
Ambar mengatakan, peringatan Harganas diharapkan juga dapat menjadi momentum untuk membangun generasi emas Indonesia yang dibentuk melalui keluarga kecil berkualitas.
Meski Hari Keluarga Nasional jatuh pada 29 Juni, Ambar menyebut, puncak peringatan acara yang akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo tersebut baru digelar pada 1 Agustus mendatang di Tangerang Selatan.
Ambar menambahkan, peringatan Harganas tahun ini, lebih memfokuskan pada kegiatan pelayanan masyarakat, seperti layanan KB, konsultasi, dan kegiatan pembinaan keluarga sejahtera. Selain itu, ada pula pameran produk rumah tangga. ’’Ini sesuai dengan arahan presiden yang meminta agar kegiatan lebih menyentuh masyarakat,’’ ujar Ambar.
Sementara itu, Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rahmi Diani mengatakan, sebagai tuan rumah Harganas 2015, pihaknya telah melakukan sejumlah persiapan jelang acara besar tersebut. Dia menyebut, ada sekitar 6 ribu orang dari seluruh Indonesia akan memenuhi Tangsel pada hari itu.
Airin berharap, peringatan Hari Keluarga dapat membawa dampak positif pada keluarga-keluarga Indonesia.
’’Bangsa yang besar dimulai dari ayah, ibu dan anak yang bahagia. Ini harus dimulai dari rumah kita dan diharapkan ke lingkungan RT, RW, kelurahan dan seterusnya,” kata dia. (ris/hb.kt)
-
Bisnis3 hari ago
Bahas Sustainability dalam Transportasi Perkeretaapian, Dirut KAI Jadi Narasumber Kuliah Umum di FEB UI
-
Bisnis3 hari ago
Hisense Hadirkan Mini-LED AI TV U6Q di Indonesia
-
Bisnis3 hari ago
Membuka Kerja Sama Indonesia-India di Bidang Pertahanan: Wawasan Inti dari Webinar ISI
-
Pemerintahan2 hari ago
Warga Sambut Antusias Bazar Ramadan yang Digelar Pemkot Tangsel
-
Nasional3 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Salat Idulfitri 1446 Hijriah di Jakarta
-
Bisnis2 hari ago
Pelebaran Lajur Ke-3 Tol Cikopo-Palimanan Rampung, PTPP Siap Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2025
-
Kabupaten Tangerang2 hari ago
Rismawati Maesyal Rasyid Dilantik Jadi Ketua TP PKK Kabupaten Tangerang
-
Nasional2 hari ago
Gerhana Bulan Total 14 Maret 2025 di Indonesia