Bisnis
Bank BJB Kantor Kas ITC BSD Sediakan Layanan Weekend Banking

Bank bjb luncurkan layanan weekend banking. Pada hari libur, Sabtu dan Minggu tetap membuka layanan di bank bjb di Kompleks Ruko ITC BSD No.40, Kelurahan Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Kota Tangsel.
Layanan ini dibuka untuk memudahkan nasabah melakukan transaksi perbankan. Kepala bjb cabang BSD, Boy Panji Sudrajat menjelaskan, pembukaan weekend banking di kantor kas ITC, sebagai bentuk pendekatan diri kepada nasabah.
“Kita ingin mendekatkan diri dan memudahkan nasabah yang berdomisili di Kota Tangsel khususnya dan Kota Tangerang serta Kabupaten Tangerang untuk melakukan transaksi perbankan di Sabtu dan Minggu,” ungkapnya.
Lanjutnya, layanan hari libur ini, dibuka mulai pukul 07.30 hingga Pukul 15.00 Wib. “Bjb memberikan kemudahan untuk memberikan transaksi perbankan, dan melakukan pembayaran pajak PBB maupun BPHTB serta setor tunai,” katanya.

Petugas Bank BJB saat melayani nasabah di Kantor Kas ITC, Komplek Ruko ITC BSD No. 40, Kelurahan Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Kota Tangsel, Sabtu (7/3). Bank BJB Kantor Kas ITC membuka pelayanan transaksi perbankan, pembayaran PBB maupun BPHTB pada Sabtu-Minggu.
Boy menjelaskan, banyak masyarakat yang menanyakan apakah bjb membuka layanan weekend banking, dan dirinya menjelaskan baru ada di Serang. Namun, bagi masyarakat itu kejauhan, sehingga bjb Kota Tangsel membuka layanan Sabtu dan Minggu di ITC BSD.
“Banyak masyarakat yang tidak sempat melakukan transaksi perbankan di Senin hingga Jumat karena berbagai faktor kesibukan, dengan adanya weekend banking ini masyarakat dimudahkan,”jelasnya.
Sementara Heri, salah seorang nasabah yang juga warga di BSD City menjelaskan, adanya weekend banking ini sangat membantu masyarakat yang ingin melakukan transaksi perbankan. “Saya baru tahu kalau ada pelayanan weekend banking Sabtu dan Minggu, kebetulan lewat dan baca spanduk,” ungkapnya senang. (te/kt)
-
Bisnis3 hari ago
BRI Finance Hadapi Tantangan Pasar Otomotif 2025 dengan Strategi Captive Market
-
Bisnis3 hari ago
SENI MENYELAMATKAN CALEG GAGAL INI : Perjalanan Agus Priyanto Menemukan Harapan Lewat Lukisan
-
Bisnis3 hari ago
LEAP Hadirkan Kurikulum Coding Baru untuk Cetak Inovator Digital Muda Indonesia
-
Bisnis3 hari ago
Menjelajahi Potensi Bitcoin: Perspektif Investasi Danantara
-
Bisnis3 hari ago
KAI Daop 1 Jakarta Konsisten Tingkatkan Keselamatan Perjalanan KA Lewat Cek Lintas Jalan Kaki
-
Bisnis2 hari ago
Energy Academy Telah Gelar Training PPLB3 Online Batch Ke-4
-
Nasional3 hari ago
Indonesia-Australia Tegaskan Komitmen Kemitraan Strategis untuk Wujudkan Perdamaian dan Kemakmuran Regional
-
Bisnis2 hari ago
PT LEN INDUSTRI (PERSERO) GELAR TOWN HALL MEETING, BAHAS ASTA CITA