Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Harian Kota Tangerang Selatan (PWHTS) pada kepemimpinan ketua terpilih Ahmad Rizki Suhaedi beraudiensi dengan Kejaksaan Negeri Tangerang Selatan (Kejari) di Kejari Tangsel, Bintaro, Pondok Aren, Rabu (11/12/2019).
Kehadiran calon pengurus PWHTS disambut langsung oleh Kajari Tangsel, Bima Suprayoga beserta jajarannya.
Bima mengatakan, tanpa media kegiatan kejaksaan tidak akan terpublikasi dan memiliki jejak rekam.
“Kalau kata Bung Karno, Jas Merah atau jangan melupakan sejarah. Karena melalui media kegiatan yang terpublikasi bisa menjadi rekam jejak pekerjaan kita, ” ucapnya.
Ia melanjutkan ke depan di gedung baru Kejari Tangsel bisa memiliki press room untuk mendukung kinerja rekan wartawan yang melakukan peliputan di Kejari Tangsel.
“Kami hati-hati bukan untuk menghindari wartawan, tapi kami ada hal yang harus kami jaga seperti barang bukti dan tahanan sehingga nanti harus di filter. Ini sekedar untuk menjaga keamanan dan kenyamanan bersama agar tugas kita sama-sama berjalan lancar dan baik,” tambahnya.
Bima menambahkan, ke depannya ada banyak program dari Kejari Tangsel yang bisa bersinergi dengan Pokja Wartawan Harian Tangsel seperti Jaksa Masuk Sekolah, Jaksa Sahabat Wartawan, dan Duta Hukum.
“Terima kasih untuk kedatangan rekan Pokja Wartawan Tangsel yang sudah berkenan bersilaturahmi ke Kejari Tangsel. Tanpa media, kami ini tidak bisa apa-apa dan suara kami akan disampaikan ke rekan media,” kata Bima.
Sementara Taufik Akbar, Kasi Intel Kejari Tangsel mengatakan ke depannya agar segala sesuatu informasi yang berkaitan dengan Kejari Tangsel agar dapat di konfirmasikan dulu ke kantor.
“Agar sebelum diberitakan bisa dikonfirmasikan dulu ke kami, tujuannya agar berita yang rekan wartawan tayangkan dapat berimbang,” jelasnya.
Ketua PWHTS Ahmad Rizki Suhaedi berterimakasih kepada Kejari Tangsel memberikan ruang kepada PWHTS bersilaturahmi untuk menjalin komunikasi dengan Kejari Tangsel. Diharapkan audiensi mengawali langkah yang baik untuk membangun komunikasi. (*/fid)
-
Pemerintahan2 hari ago
Tangsel Raih WTP 13 Kali Berturut-turut, Benyamin Davnie: Alhamdulillah Hasil Kerja Keras Seluruh Perangkat Daerah
-
Bisnis2 hari ago
Dukung Film Lokal, Photomatics Luncurkan Frame Spesial Bersama Jumbo dan Bagi-Bagi Tiket Nonton Gratis
-
Ciputat24 jam ago
Pilar Saga Ichsan Turun Tangan Langsung Tertibkan PKL di Bawah Flyover dan Trotoar Pasar Ciputat
-
Bisnis24 jam ago
KAI Daop 1 Jakarta dan KCI Tertibkan Area Jalur Rel Tanah Abang – Duri Demi Keselamatan dan Ketertiban
-
Pemerintahan24 jam ago
Kolong Fly Over Ciputat Kini Bebas PKL, Pilar Saga Ichsan Pimpin Penertiban
-
Bisnis1 hari ago
KAI Berikan Diskon 20 Persen untuk Lansia : Traveling Nyaman dan Terjangkau di Masa Pensiun
-
Bisnis1 hari ago
KAI Daop 8 Surabaya Dukung Kejaksaan Negeri Surabaya Atas Penyitaan Rumah Dinas di Jalan Pacar Keling, No. 11, Surabaya Sebagai Bagian Dari Komitmen Penyelamatan Aset
-
Bisnis24 jam ago
5 Manfaat Utama RPA bagi Perusahaan: Lebih Cepat, Efisien, dan Aman