Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Harian Kota Tangerang Selatan (PWHTS) pada kepemimpinan ketua terpilih Ahmad Rizki Suhaedi beraudiensi dengan Kejaksaan Negeri Tangerang Selatan (Kejari) di Kejari Tangsel, Bintaro, Pondok Aren, Rabu (11/12/2019).
Kehadiran calon pengurus PWHTS disambut langsung oleh Kajari Tangsel, Bima Suprayoga beserta jajarannya.
Bima mengatakan, tanpa media kegiatan kejaksaan tidak akan terpublikasi dan memiliki jejak rekam.
“Kalau kata Bung Karno, Jas Merah atau jangan melupakan sejarah. Karena melalui media kegiatan yang terpublikasi bisa menjadi rekam jejak pekerjaan kita, ” ucapnya.
Ia melanjutkan ke depan di gedung baru Kejari Tangsel bisa memiliki press room untuk mendukung kinerja rekan wartawan yang melakukan peliputan di Kejari Tangsel.
“Kami hati-hati bukan untuk menghindari wartawan, tapi kami ada hal yang harus kami jaga seperti barang bukti dan tahanan sehingga nanti harus di filter. Ini sekedar untuk menjaga keamanan dan kenyamanan bersama agar tugas kita sama-sama berjalan lancar dan baik,” tambahnya.
Bima menambahkan, ke depannya ada banyak program dari Kejari Tangsel yang bisa bersinergi dengan Pokja Wartawan Harian Tangsel seperti Jaksa Masuk Sekolah, Jaksa Sahabat Wartawan, dan Duta Hukum.
“Terima kasih untuk kedatangan rekan Pokja Wartawan Tangsel yang sudah berkenan bersilaturahmi ke Kejari Tangsel. Tanpa media, kami ini tidak bisa apa-apa dan suara kami akan disampaikan ke rekan media,” kata Bima.
Sementara Taufik Akbar, Kasi Intel Kejari Tangsel mengatakan ke depannya agar segala sesuatu informasi yang berkaitan dengan Kejari Tangsel agar dapat di konfirmasikan dulu ke kantor.
“Agar sebelum diberitakan bisa dikonfirmasikan dulu ke kami, tujuannya agar berita yang rekan wartawan tayangkan dapat berimbang,” jelasnya.
Ketua PWHTS Ahmad Rizki Suhaedi berterimakasih kepada Kejari Tangsel memberikan ruang kepada PWHTS bersilaturahmi untuk menjalin komunikasi dengan Kejari Tangsel. Diharapkan audiensi mengawali langkah yang baik untuk membangun komunikasi. (*/fid)
- Politik20 jam ago
Debat Kedua Pilkada Tangsel, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Sodorkan Program Pengentasan Kemiskinan
- Nasional8 jam ago
Kelola Pasar Gas Bumi, Keberadaan PGN Sesuai dengan UUD 1945
- Nasional7 jam ago
Wapres Gibran Rakabuming Tegaskan Pemuda Sebagai Ujung Tombak Menuju Indonesia Emas 2045
- Nasional7 jam ago
Hadiri CEO Roundtable Forum, Presiden Prabowo Subianto Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS
- Nasional15 jam ago
Presiden Prabowo Subianto akan Hadiri Undangan Raja Charles III hingga PM Keir Starmer
- Hukum7 jam ago
Dittipidsiber Bareskrim Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina
- Nasional1 jam ago
Menag Nasaruddin Umar dan Sekjen IIFA Bahas Peran Masjid untuk Pendidikan Islam
- Nasional1 jam ago
Wamenag: KPMN 2024 Bekali Peserta Semangat Kebangsaan