Balai Pelatihan dan Riset TIK (BPRTIK) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) akan menyelenggarakan Pelatihan dan Sertifikasi SKKNI Bidang Technical Support, Junior Network Administrator, Design Grafis Junior, dan Operator Komputer Junior Bagi Angkatan Kerja Muda pada tanggal 6-8 Juni 2017 bertempat di gedung Pusat TIK Nasional Kemkominfo, Ciputat Timur, Tangerang Selatan (Tangsel).
“Kegiatan ini bertujuan dalam rangka meningkatkan kompetensi dan kapabilitas tenaga kerja, menyehatkan dan memperkuat industri tenaga kerja serta meningkatkan daya saing bangsa,” kata Tariq Yazid, dari Humas BPRTIK Balai Pelatihan dan Riset TIK BLSDM Kementerian Kominfo melalui keterangan persnya, Senin (5/6/2017).
Kegiatan Pelatihan dan Sertifikasi SKKNI tersebut, kata Yazid, dihadiri oleh 100 orang peserta angkatan kerja muda lulusan SMK dan sederajat, mahasiswa D-3 maupun mahasiswa S1 semester akhir yang belum bekerja dan berusia 18-25 tahun yang berasal dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan sederajat dan Universitas.
“Para peserta akan diberikan materi dan uji kompetensi dalam Bidang Technical Support, Junior Network Administrator, Design Grafis Junior, dan Operator Komputer Junior yang akan diberikan oleh narasumber dari BPRTIK Ciputat dan uji kompetensi dilakukan oleh asesor yang telah bersertifikat dan diakui oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP),” imbuhnya. (fid)
- Tips5 hari ago
5 Rekomendasi Android Smart TV Terbaik dan Terjangkau 2024
- Pemerintahan7 hari ago
Perkuat Strategi Tangani Isu Publik dan Krisis Komunikasi di Era Digital, Diskominfo Tangsel Gelar Forum Kehumasan
- Pamulang6 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Janji Akan Terus Lanjutkan Program Bedah Rumah
- Politik7 hari ago
Benyamin Davnie Dorong Anak Muda di Tangsel Jadi Pemuda Mandiri
- Pemerintahan7 hari ago
Pjs Wali Kota Tabrani Dorong Sinergi Implementasi UU HKPD di Tangsel Lewat FGD Opsen PKB dan BBNKB
- Tangerang Selatan5 hari ago
Ribka Tjiptaning Puji Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
- Banten5 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Akan Dorong MRT Hingga Reaktivasi Jalur Kereta Api di Banten
- Nasional6 hari ago
Menag Nasaruddin Umar dan UIII Bahas Indonesia Sebagai Pusat Keilmuan Islam Dunia