CBR Tangerang Club (CBR TAC) mengkampanyekan keamanan di jalan (Safety Road) di Gedung KNPI Kota Tangerang di Jalan A. Damyati, Kelurahan Sukarasa, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang belum lama ini.
Sebelum pembukaan, rangkaian acara diawali dengan melakukan Pre-Test tentang pengetahuan berkendara baik dan benar dengan narasumber Instruktur Safety Riding dari Wahana Honda Muhammad Ady S.
Ketua Umum CBR Tangerang Club Bro Hendi mengatakan, kampanye ini adalah wujud nyata partisipasi komunitas kami dalam mengurangi tingkat kecelakaan berkendara.
āTujuan utama dari kegiatan ini adalah memberikan pemahaman persepsi, terjadi perubahan perilaku serta membangun budaya keselamatan,ā katanya.
Untuk itu, sambung Hendi, CBR TAC ingin mengajak pengguna jalan agar lebih peduli terhadap keselamatan dirinya dan pengguna jalan yang lain, bahkan peduli terhadap keluarga tercinta yang menanti pengguna jalan pulang dengan selamat ke rumah.
āIni harapan kami semua. Bikers harus patuh aturan di jalan juga,ā ujarnya.
Diketahui, peserta kampanye safety road ini diikuti sejumlah komunitas sepeda motor. Di antaranya, CBR Owner Tangerang, Asosiasi Honda Motor Tangerang, Sport Winning Army Team, Verza Rider Community Indonesia, Honda Sonic Owner Indonesia, Honda PCX Owner Club serta Community Vario LED Tangerang. Selain itu, acara juga diisi dengan fun games dan door prize Utama yaitu satu buah Helm serta diakhir acara serentak mengucapkan Deklarasi #PahlawanMasaKini
- Pemerintahan5 hari ago
DSDABMBK Tangsel Perpanjang Sayembara Desain Ornamen Jembatan Cendrawasih V, Total Hadiah Rp45 Juta Menanti
- Banten7 hari ago
Sekretariat DPRD Banten Gelar Sosialisasi Propemperda Tahun 2025
- Banten3 hari ago
Ketua Komisi V DPRD Banten Ananda Trianh Salichan Harapkan Masyarakat Ikut Serta Dalam Pengawasan Pendidikan
- Tangerang5 hari ago
Rayakan HUT Paramount Enterprise ke-18, Band Padi Reborn dan Ribuan Peserta āParamount Fun Color Runā 2024 Mewarnai Kota Gading Serpong
- Bisnis7 hari ago
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, PGN dan BGN Kerjasama Penyediaan Pasokan Gas Bumi
- Banten3 hari ago
Tanggap Bencana Alam, Sekretariat DPRD Banten Gerak Berikan Bantuan
- Bisnis3 hari ago
JNE Raih Penghargaan Best Chief Marketing Officer (CMO) Award 2024Ā
- Bisnis3 hari ago
Sabet Penghargaan Most Popular CFO Awards 2024, PGE Tegaskan Pengelolaan Keuangan Kuat untuk Dukung Swasembada Energi