Akun Facebook Ahmad Arhan atau @ahmad.arhan.12 mengunggah foto Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Menteri Pertahanan dalam Kabinet Indonesia Maju, yakni Prabowo Subianto dengan tambahan narasi “BIARIN SAYA GAK JADI KEPALA, TETAPI NANTI SAYA AKAN MASUK KEDALAM KEPALA DAN MENJADI ISI KEPALA NYA KEPALA. :kissing_heart:” dalam kategori misinformasi atau disinformasi dari First Draft dapat masuk ke dalam kategori False Context atau Konten yang Salah.
Diketahui foto Prabowo yang disematkan oleh akun @ahmad.arhan.12 adalah karya Jurnalis detik.com, Andhika Prasetia. Foto ini juga tidak ada hubungannya dengan narasi yang dibuat akun @ahmad.arhan.12, sekaligus diketahui melalui mesin pencari bahwa Prabowo tidak pernah membuat pernyataan seperti yang dituliskan akun @ahmad.arhan.12.
=====
KATEGORI: False Context
=====
SUMBER: Media Sosial Facebook
=====
NARASI:
“BIARIN SAYA GAK JADI KEPALA, TETAPI NANTI SAYA AKAN MASUK KEDALAM KEPALA DAN MENJADI ISI KEPALA NYA KEPALA. :kissing_heart:,” unggah akun Facebook Ahmad Arhan atau @ahmad.arhan.12, Selasa (23/10).
=====
PENJELASAN:
Akun Facebook Ahmad Arhan atau @ahmad.arhan.12 mengunggah foto Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Menteri Pertahanan dalam Kabinet Indonesia Maju yakni Prabowo Subianto. Dalam unggahannya tersebut, akun @ahmad.arhan.12 menambahkan narasi yang berbunyi sebagai berikut:
“BIARIN SAYA GAK JADI KEPALA, TETAPI NANTI SAYA AKAN MASUK KEDALAM KEPALA DAN MENJADI ISI KEPALA NYA KEPALA. :kissing_heart:,” unggah akun Facebook Ahmad Arhan atau @ahmad.arhan.12, Selasa (23/10).
Setelah ditelusuri melalui mesin pencari, tidak ditemukan pernyataan Prabowo seperti yang dituliskan oleh akun @ahmad.arhan.12. Selain itu, foto yang disematkan oleh akun @ahmad.arhan.12 pada unggahannya diketahui foto hasil karya Jurnalis detik.com, Andhika Prasetia. Foto Prabowo tersebut diambil setelah Prabowo bertemu Presiden Jokowi di Istana Negara, Senin (21/10).
Foto Prabowo ini juga ditampilkan detik.com diantaranya pada artikel yang bertajuk “Prabowo Jadi Calon Menhan, Ini Respon Puan Maharani” yang ditayangkan pada Senin (21/10).
Mengacu pada kategori misinformasi atau disinformasi dari First Draft, unggahan yang dibuat oleh akun @ahmad.arhan.12 dapat masuk ke dalam kategori False Context atau Konten yang Salah, dengan definisinya yaitu ketika konten yang asli dipadankan dengan konteks informasi yang salah.
=====
REFERENSI:
1. https://archive.fo/JwECh
2.https://www.facebook.com/groups/687706091644942/permalink/849962102086006/
3. https://news.detik.com/berita/d-4754698/prabowo-jadi-calon-menhan-ini-respons-puan-maharani
https://www.facebook.com/groups/fafhh/permalink/1008926476106554/
-
Banten6 hari ago
Komitmen Wujudkan Banten Ramah Disabilitas, Ketua DPRD Audiensi Dengan Stakeholder
-
Nasional2 hari ago
Menhan Prabowo Subianto Bertemu Menhan China Bicarakan Kerja Sama Komprehensif
-
Banten6 hari ago
Sekretaris Komisi V DPRD Banten Hadiri Acara Apresiasi Perempuan Inspiratif Hari Kartini 2023
-
Bisnis2 hari ago
Sandra Dewi Jadi Duta Viva Apotek
-
Bisnis2 hari ago
Pos Indonesia Rilis Super App Pospay
-
Hukum11 jam ago
PBB Tinjau Kesiapan Satgas FPU Indonesia di Tangsel untuk Misi Internasional
-
Cek Fakta6 hari ago
Cek Fakta: [SALAH] Pilot Susi Air Ditembak Mati
-
Hukum6 hari ago
Kapolri Listyo Sigit Prabowo Bakal Sikat Siapapun Yang Terlibat TPPO